Pembalap Tunisia Tewas di Sirkuit Losail Qatar
Sabtu, 19 Maret 2016 - 07:27 WIB
Sumber :
- MCNews
VIVA.co.id
- Pembukaan MotoGP 2016 dibayangi rasa duka. Pembalap asal Tunisia, Taoufik Gattouchi tewas akibat kecelakaan beruntun di lap ke-10 pada ajang Losail 600 Cup, Sabtu 19 Maret 2016 dini hari WIB.
Losail 600 Cup merupakan acara sempalan yang diadakan di sela sesi latihan bebas (free practice). Dalam laporannya, Dorna selaku operator MotoGP menyebut, kecelakaan beruntun membuat balapan yang sedianya berlangsung 15 lap dihentikan.
Baca Juga :
Jorge Lorenzo Start Terdepan di Seri Pembuka
Baca Juga :
Iannone Belum Puas dengan Performa Motornya
"Pembalap berusia 49 tahun itu langsung diangkut dengan ambulans udara ke rumah sakit Hamad di Doha untuk mendapatkan perawatan lanjutan. Sayangnya, Gattocuchi menyerah pada cederanya," demikian pernyataan resmi MotoGP.
"FIM, pengelola Sirkuit Losail, QMMF, Dorna Sports, dan komunitas MotoGP ingin menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan teman-teman Gattouchi."
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
(Baca juga: Ianonne Kembali Terdepan di FP3 MotoGP Qatar)