Marc Marquez Juara MotoGP Ceko, Valentino Rossi Terlempar dari 5 Besar

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.
Sumber :
  • Instagram/@marcmarquez93

VIVA – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez keluar sebagai juara pada MotoGP Ceko yang berlangsung di Sirkuit Brno, Minggu 4 Agustus 2019 malam WIB. Dia tampil apik sejak awal balapan.

Gak Nyangka Murid Valentino Rossi Bilang Begini Setelah Jorge Martin Juara Dunia

Memulai lomba dari urutan terdepan, Marquez ditempel ketat oleh pembalap Ducati, Andrea Dovizioso. Bukan cuma itu, andalan Suzuki Ecstar, Alex Rins, dan Jack Miller dari Pramac Ducati juga menjaga jarak dengan ketat.

Secara perlahan, Marquez akhirnya bisa memperlebar jarak dengan para pesaing di belakangnya. Pria berjuluk Baby Alien pun makin nyaman di posisi terdepan.

Jorge Martin Samai Rekor Valentino Rossi Usai Juara Dunia MotoGP 2024

Marquez hampir saja terjatuh ketika lomba memasuki putaran ke-10. Saat hendak menikung ke arah kanan, motornya terlihat oleng. Beruntung ketika itu jarak Dovizioso masih cukup lebar dengannya sehingga posisi terdepan tidak direbut.

Hingga akhirnya 20 putaran MotoGP Ceko rampung dilahap, Marquez menjadi yang tercepat. Posisi kedua menjadi milik Dovizioso, sedangkan podium terakhir ditempati Miller.

Valentino Rossi Turuti Ducati Ganti Andrea Iannone di MotoGP Barcelona

Miller mendapatkan posisi ketiga setelah menyalip Rins saat lomba menyisakan dua putaran lagi. Dia nekat melakukan penetrasi saat sedang menikung.

Sedangkan pembalap Monster Yamaha, Valentino Rossi harus puas menempati urutan keenam pada MotoGP Ceko. Dia kalah bersaing dengan pembalap Repsol Honda, Cal Crutchlow dalam memperebutkan posisi kelima.

Jorge Martin juara dunia MotoGP 2024

Pedasnya Mulut Adik Valentino Rossi, Singgung Jorge Martin bisa Juara Dunia

Adik kandung Valentino Rossi yang saat ini tetap bertahan bersama tim pabrikan Honda turut berkomentar terkait gelar juara dunia Jorge Martin yang diputuskan setelah seri

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024