Fernando Alonso Sebut Rival Terberatnya di F1
- Marca
VIVA – Fernando Alonso sudah memutuskan pensiun di dunia balap Formula One (F1). Pembalap asal Spanyol ini mengungkapkan rival terberatnya selama berkarier di F1.
Alonso menyebut Michael Schumacher sebagai pesaingnya yang paling berat. Pembalap asal Jerman ini menjadi pesaing Alonso di awal-awal kariernya.
Pada 2005, Alonso berhasil menjadi juara dunia, dan mencegah Schumacher menjadi juara dua kali beruntun.
"Sulit untuk memilih satu. Tapi, jika saya harus memilih satu, tentu saja itu Michael. Bukan karena alasan ternetu, saya tampil di Formula 1, Michael mendominasi olahraga ini. Saat Anda bermain go-kart dan Michael juara, Anda berada di kategori lain, Michael masih juara, maka Anda akan berduel dengannya di berbagai tipe balapan," kata Alonso dilansir Crash.
"Jadi, duel-duel tersebut sangat spesial, atau mungkin lebih emosional saat itu. Saya pikir, saat ini kami memiliki generasi paling berbakat. Karena semua pembalap sekarang lebih siap," lanjut pembalap asal Spanyol ini.
Setelah tak lagi tampil di F1, Alonso akan kembali tampil di Indianapolis 500 dengan ajang 2018/19 World Endurance Championship tahun depan.