Rossi: Vinales Tak Beruntung Gabung Yamaha

Pembalap Tim Yamaha Movistar, Maverick Vinales
Sumber :
  • REUTERS/Jon Nazca

VIVA - Valentino Rossi turut prihatin dengan situasi sulit yang dialami rekan setimnya di Movistar Yamaha, Maverick Vinales. Pembalap gaek asal Italia ini menilai Vinales tengah tidak beruntung saja.

Gak Nyangka Murid Valentino Rossi Bilang Begini Setelah Jorge Martin Juara Dunia

Musim lalu, dia sukses finis di posisi ketiga dan dinilai sebagai pencapaian impresif di musim perdananya bersama Yamaha. Tapi kini, Vinales masih tertahan di peringkat kelima klasemen sementara MotoGP 2018.

Ini tak lepas dengan permasalahan yang dialami motor YZR-M1 oleh Vinales dan juga Rossi. Jelang balapan GP Aragon akhir pekan ini, Rossi menilai Vinales hanya sedang tidak beruntung saja di Yamaha.

Jorge Martin Samai Rekor Valentino Rossi Usai Juara Dunia MotoGP 2024

"Ketika Maverick [Vinales] pindah dari Suzuki ke Yamaha, ia begitu yakin untuk memenangkan balapan ini. Sayang sekali, situasinya tidak memihak kepadanya dan ia kurang beruntung di Yamaha saat ini," kata Rossi di situs resmi MotoGP.

Sementara itu, Vinales juga mengaku kecewa dengan kondisi motor yang gagal menunjang kemampuannya di atas lintasan. Eks pembalap Suzuki ini pun berharap Yamaha segera melakukan perubahan besar.

Valentino Rossi Turuti Ducati Ganti Andrea Iannone di MotoGP Barcelona

"Mudah sekali kalau hanya mengatakan: 'Ada beberapa kesalahan atau harap bersabar menunggu sedikit lagi.' Saya ingin tahu sejauh mana kemampuan Yamaha. Mereka hanya menyediakan kami motor," ujar Vinales.

Walau begitu, Vinales masih yakin bisa meraih gelar juara dunia bersama Yahama di musim 2019. Pembalap yang memiliki kontrak hingga 2020 itu memang mengincar gelar juara, bukan hanya finis di posisi 10 besar.

"Musim ini saya sudah belajar untuk bersabar. Sejujurnya, tekanannya amat tinggi. Saya berada di sini karena ingin menjadi juara, meraih sejumlah podium dan gelar, bukan berada di 10 besar," paparnya.

Jorge Martin juara dunia MotoGP 2024

Pedasnya Mulut Adik Valentino Rossi, Singgung Jorge Martin bisa Juara Dunia

Adik kandung Valentino Rossi yang saat ini tetap bertahan bersama tim pabrikan Honda turut berkomentar terkait gelar juara dunia Jorge Martin yang diputuskan setelah seri

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024