Cuma Tidur Tiga Jam, Pembalap Sepeda BMX Ini Mampu Raih Emas

Ilustrasi pertandingan BMX
Sumber :
  • Olympic Channel

VIVA – ?Pembalap sepeda BMX putra asal Jepang peraih medali emas Asian Games 2018, Yoshitaku Nagasako berhasil menjadi yang tercepat dalam balapan di Pulomas BMX International Center, Jakarta, Sabtu, 25 Agustus 2018. Meski pun, ia hanya tidur 3 jam di Wisma Atlet Kemayoran sebelum berlaga.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Nagasako mampu merebut emas usai finis terdepan pada babak final. Pebalap berusia 24 tahun tersebut mencatatkan waktu 33,669 detik, mengungguli jagoan tuan rumah I Gusti Bagus Saputra yang berada di urutan kedua dengan torehan waktu 34,314 detik. 

"Saya hanya tidur tiga jam hari ini (Sabtu, 25 Agustus 2018). Tapi, karena saya tahu bisa menang, maka di balapan ini saya harus mengontrol diri, menantang diri, dan hasil ini bagus buat saya," kata Nagasako, kepada wartawan sebelum seremonial pengalungan medali di Pulomas BMX International Center, Jakarta, Sabtu, 25 Agustus 2018. 

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Nagasako juga menambahkan tentang kondisi trek yang ada di kawasan Jakarta Timur tersebut. Menurutnya, trek di Pulomas sudah sangat baik, tetapi masih ada sedikit kekacauan yang harus diatasinya.

"Trek ini sangat panjang, bahkan sempat ada kekacauan di dalamnya. Namun, secara keseluruhan, trek ini sudah baik," ucapnya

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

"Agak tidak mudah untuk adaptasi, saya datang ke sini hari Senin (20 Agustus 2018), lalu saya mencoba balapan di sini dua hari kemudian. Jadi secara keseluruhan saya mencoba trek ini hanya tiga hari," katanya.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Michael Bambang Hartono Jadi Nasabah BRI.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Jadi Nasabah BRI

Asian Games 2018 memang sudah berlalu enam tahun silam. Namun sejumlah momen tidak terlupakan masih tersimpan di benak publik Indonesia. Salah satunya terkait pemilik BCA

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024