BAMMA dan Sejarah Berdirinya
Sabtu, 16 Januari 2016 - 05:02 WIB
Sumber :
- bamma.com
VIVA.co.id
- BAMMA atau British Association of Mixed Martial Arts, adalah asosiasi seni bela diri campuran (MMA) yang berbasis di Inggris. Sejak pertama kali ditayangkan saluran televisi Bravo pada 27 Juni 2009, BAMMA telah menjadi promosi MMA terbesar di Eropa saat ini.
Pertarungan BAMMA kini disiarkan oleh Spike dan Channel 5 di Inggris dan Irlandia. Di Amerika Serikat (AS), disiarkan melalui ESPN 3, the Fight Network di Kanada, TV Esporte Interativo di Brasil, KIX di Asia, Red Media di Russia, Setanta di Afrika dan TDN di negara-negara Amerika Latin.
Selain BAMMA, ada banyak federasi atau asosiasi MMA di dunia, seperti UFC, EliteXC, WEC, StrikeForce dan Bellator. Dilansir dari situs resminya, BAMMA mengadopsi standar regulasi MMA internasional. Regulasi MMA pertama kali disusun oleh Dewan Pengawas Atletik New Jersey.
Baca Juga :
Keseruan Lomba Lari Berbalut Pesta Warna-warni
Pertarungan BAMMA kini disiarkan oleh Spike dan Channel 5 di Inggris dan Irlandia. Di Amerika Serikat (AS), disiarkan melalui ESPN 3, the Fight Network di Kanada, TV Esporte Interativo di Brasil, KIX di Asia, Red Media di Russia, Setanta di Afrika dan TDN di negara-negara Amerika Latin.
Selain BAMMA, ada banyak federasi atau asosiasi MMA di dunia, seperti UFC, EliteXC, WEC, StrikeForce dan Bellator. Dilansir dari situs resminya, BAMMA mengadopsi standar regulasi MMA internasional. Regulasi MMA pertama kali disusun oleh Dewan Pengawas Atletik New Jersey.
Selanjutnya regulasi mengalami modifikasi, yang dilakukan Komisi Atletik Nevada. Regulasi diadopsi di semua negara bagian AS, serta negara-negara lain yang memiliki asosiasi MMA berbeda, sehingga akhirnya menjadi standar resmi seni bela diri campuran profesional di seluruh dunia.
Semua pertarungan BAMMA dilaksanakan dalam tiga ronde, yang masing-masing berlangsung selama lima menit. Ada jeda istirahat satu menit antara setiap ronde. Wasit memiliki kewenangan untuk menghentikan pertarungan, jika menurutnya salah satu petarung sudah tidak mampu melanjutkan.
BAMMA mengalami kemajuan signifikan pada musim 10, setelah menyepakati kerjasama dengan Channel 5. Kerjasama itu telah membuat BAMMA menjadi arus besar MMA di Eropa. Apalagi Rob Sinclair di BAMMA 10, sukses mempertahankan sabuk juara melawan legenda UFC Andre Winner.
BAMMA bekerjasama dengan otoritas kesehatan Inggris, untuk meluncurkan SAFE MMA pada 1 Januari 2013. Organisasi nonprofit itu dibangun untuk meningkatkan keamanan para petarung MMA di Inggris, sekaligus menjadi pusat data medis para petarung MMA di Eropa.
Ada delapan pembagian kelas berdasarkan berat badan, yaitu kelas berat (120 kilogram), berat ringan (93 kilogram), menengah (84 kilogram), welter (77 kilogram), ringan (70 kilogram), bulu (66 kilogram), bantam (61 kilogram) dan terbang (57 kilogram).
Penentuan hasil pertarungan bisa dilakukan oleh wasit, dengan kemenangan teknis atau imbang teknis, diskualifikasi, juga no contest atau dianggap tidak ada pertandingan. Sistem 10 poin digunakan untuk semua pertarungan BAMMA. Tiga juri memberikan penilaian pada setiap ronde.
Pemenang dari setiap ronde memperoleh 10 poin, sementara yang kalah mendapat sembilan poin atau lebih rendah. Jika imbang, kedua petarung memperoleh 10 poin. Keputusan diumumkan pada akhir laga, namun nilai yang diberikan setiap juri tidak diumumkan. (one)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Selanjutnya regulasi mengalami modifikasi, yang dilakukan Komisi Atletik Nevada. Regulasi diadopsi di semua negara bagian AS, serta negara-negara lain yang memiliki asosiasi MMA berbeda, sehingga akhirnya menjadi standar resmi seni bela diri campuran profesional di seluruh dunia.