SEA Games 2019 Filipina Resmi Ditutup, Vietnam Tuan Rumah Berikutnya
- Phil Star
VIVA – SEA Games 2019 Filipina resmi ditutup dalam upacara penutupan yang berlangsung di New Clark City Athletics Stadium, Rabu 11 Desember 2019. Dalam upacara ini digelar penyerahan bendera ke Vietnam yang akan menjadi tuan rumah SEA Games berikutnya (2021).
Upacara penutupan ini diawali dengan defile kontingen tuan rumah, Filipina. Peselancar Roger Casugay mendapat kehormatan menjadi pembawa bendera Filipina. Dia dianugerahkan penghargaan sebagai Fair Play Athlete karena menyelamatkan atlet Indonesia saat perlombaan.
Selain Casugay yang memperoleh penghargaan Fair Play Athlete, ada juga penghargaan Male Mega Athlete dan Female Mega Athlete. Penghargaan Male Mega Athlete diraih oleh atlet renang Singapura, Zheng Wen.
Zheng Wen menjadi Male Mega Athlete setelah berhasil merebut enam medali emas dan dua perak. Sementara untuk kategori Female diraih atlet Vietnam, Nguyen Thi Anh, yang merebut jumlah medali yang sama.
Dalam upacara penutupan ini, tuan rumah Filipina resmi ditetapkan sebagai juara umum SEA Games 2019. Pasalnya, Filipina meraih medali terbanyak, 387 medali (149 emas, 117 perak, dan 121 perunggu).
Sementara itu, Indonesia harus puas mengakhiri SEA Games 2019 di peringkat empat klasemen akhir. Pasalnya Indonesia hanya mampu menyabet 72 emas, 84 perak, dan 11 perunggu. Indonesia berada di bawah Vietnam dan Thailand.