9 Tim Ikuti Piala Presiden Basket Perebutkan Rp375 Juta

Konfrensi Pers Piala Presiden Basket 2019
Sumber :
  • Pratama Yudha/ VIVA

VIVA – Tak hanya di cabang sepakbola, kini basket pun memiliki turnamen pramusim bertajuk Piala Presiden. Turnamen ini bakal digelar mulai 20-24 November 2019 di GOR Sritex, Solo, atau dua bulan sebelum Indonesian Basketball League dimulai pada Januari 2020.

Turnamen ini diharapkan bisa semakin mendongkrak popularitas dari olahraga basket di Indonesia. Mengingat kegiatan dengan nama serupa juga dihelat di sepakbola dan E-Sports.

Untuk itu panitia pelaksana pun telah menyiapkan hadiah yang cukup menggiurkan untuk sembilan tim yang turut serta di turnamen ini. Totalnya mencapai Rp375 juta dengan rincian juara mendapat Rp150 juta, Peringkat 2 Rp100 juta, Peringkat 3 Rp 75 juta, dan Peringkat 4 Rp50 juta.

"Ini akan menjadi hadiah terbesar di ajang basket nasional. Kami sudah koordinasi dengan IBL dalam pelaksanaan turnamen ini yang juga sebagai pemanasan jelang musim 2020 mendatang," kata Ketua Organizing Committee, Cahyadi Wanda, dalam konferensi pers di Jakarta, Senin 18 November 2019.

Selain itu, masih ada hadiah Rp10 juta untuk suporter terbaik. Penghargaan tersebut diharapkan bisa menjadi cara untuk memasyarakatkan olahraga bola basket.

"Dengan demikian, otomatis hal itu akan memicu orang untuk lebih senang datang ke lapangan basket. Oleh karena itu kami buat penghargaan suporter terbaik," kata Cahyadi.

Ditambahkan Ketua Steering committee, Maruarar Sirait, uang yang dikeluarkan untuk turnamen ini sepenuhnya didapat dari sponsor. Tak ada uang negara yang dipakai untuk menggelar turnamen ini.

"Kami juga akan menuntut transparansi pengelolaan untuk memastikan semua prosedur berjalan profesional," ungkap Maruarar.

Rupiah Terperosok ke Level Rp 15.905 per Dolar AS

Menariknya, Piala Presiden Basket bakal diramaikan oleh rookie yang dimiliki oleh setiap tim peserta. Dan keputusan tersebut mendapat dukungan penuh dari PP Perbasi.

"Melihat matangnya persiapan event ini membuat kami sangat terkesan. Ini bukti nyata kalau semua pihak mau andil dalam meningkatkan prestasi basket nasional. Kami sangat mendukung digelarnya Piala Presiden," ujar Ketum Perbasi, Danny Kosasih.

Dewi Perssik Yakin Bisa Gaet Mayor Teddy dengan Cara Ini

Sembilan tim yang akan berlaga di Piala Presiden akan dibagi menjadi tiga grup. Turnamen ini nantinya akan menggunakan sistem round robin di mana hanya ada satu tim dari setiap grup ditambah satu runner up terbaik yang lolos ke semifinal.

Grup A
Satya Wacana Salatiga
Pacific Caesar
Amartha Hangtuah

AS Akui Bantuan Kemanusiaan yang Masuk ke Gaza 'Belum Cukup'

Grup B
Pelita Jaya
Bima Perkasa Jogjakarta
NSH Jakarta

Grup C
Satria Muda Pertamina
Louvre Basketball
Prawira Bandung

Satria Muda juara Piala Presiden Basket 2019

Kunci Sukses Satria Muda Juara Piala Presiden Basket 2019

SM juara Piala Presiden Basket edisi pertama.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2019