Jenazah Pembalap Muda Afridza Munandar Sudah Tiba di Indonesia
- VIVAnews / Sherly
VIVA – Jenazah pembalap muda Indonesia, Afridza Munandar, sudah tiba di Indonesia. Tepat pada pukul 14.00 WIB, jenazah tiba di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta.
Menggunakan pesawat Garuda Indonesia bernomor penerbangan GA 821, jenazah Afridza dibawa. Saat tiba di Soetta, pihak keluarga langsung mengurus administrasi agar jenazah Afridza bisa dibawa langsung ke Tasikmalaya.
Menggunakan ambulans, jenazah Afridza langsung dibawa ke rumah duka di kawasan Sambong, Perumahan Aksa Jaya, Kecamatan Kawalu, Tasikmalaya. Tak menunggu lama, jenazah Afridza langsung dimakamkan.
"Sesuai syariat Islam, tidak boleh menunda-nunda. Sampai di kampung halaman langsung kami makamkan," kata paman Afridza, Bayu Aditya, Senin sore.
Sementara, Bayu mengungkapkan sejak dikabarkan Afridza tewas saat balapan pada Sabtu, 2 November 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia, belum ada utusan dari Kemenpora yang menyampaikan rasa dukanya.
"Belum ada. Di rumah (Tasikmalaya) juga belum," ungkapnya.
Keluarga dibantu tim Astra Honda Indonesia dalam memulangkan jenazah Afridza. Ini memang tim yang dibela Afridzal dalam balapan Asia Talent Cup di Sirkuit Sepang, Malaysia.