Laga Eksebisi, Lee Chong Wei Bakal Tantang Jonatan Christie
- BWF
VIVA – Maestro bulutangkis Malaysia, Lee Chong Wei dijadwalkan akan kembali tampil ke arena tepok bulu angsa. Dalam acara bertajuk "The Grand Match", sosok bergelar Datok tersebut bakal hadir menemui para penggemarnya pada 28 Desember 2019, di Arena of Stars, Genting Highlands, Malaysia.
Pihak penyelenggara acara, Ampang Jaya Badminton Club (AJBC) menyebut Lee Chong Wei akan tampil di event tersebut bersama peraih medali perak ganda campuran Olimpiade Rio 2016, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.Â
Selain mereka, dijadwalkan juga akan tampil bintang tunggal putra Indonesia peraih emas Asian Games 2018, Jonatan Christie serta finalis Malaysia Masters 2016, Iskandar Zulkarnain dalam laga eksebisi.
Menurut manajer tim AJBC Ho Khek Mong mengatakan klub dan para sponsor acara senang Lee Chong Wei telah setuju untuk mengambil bagian dalam acara tersebut.
"Datok Lee Chong Wei telah setuju untuk memainkan pertandingan eksibisi, dan itu akan menjadi kesempatan langka dan sponsor kami semua bersemangat tentang ini," ungkap Ho Khek Mong yang dilansir Badminton Planet.
"Saya pikir semua orang telah kehilangan Datuk Lee Chong Wei, karena terakhir kali ia bermain adalah di semifinal Indonesia Open 2018," tambah Ho.
Namun nantinya akan tergantung pada kondisi tubuh Lee Chong Wei, jika ia cukup bugar maka ia bisa bermain di laga tunggal putra. Tapi jika tidak, Lee Chong Wei akan bermain akan tampil di sektor ganda.
Acara The Grand Match membanderol harga tiket mulai dari Ringgit Malaysia (RM)168, RM218, RM288, RM388, RM688 (VIP) dan RM888 (Meet and Greet).