Akibat Topan Hagibis, Sesi Kualifikasi F1 GP Jepang Ditunda
- Formula1.com
VIVA – Panitia Formula atau F1 memastikan tidak ada aktivitas balapan di Sirkuit Suzuka, Jepang, untuk Sabtu besok, 12 Oktober 2019. Keputusan tersebut diambil, karena GP Jepang terancam topas ganas Hagibis.
Topan Hagibis memang tengah menyerang kawasan Pasifik Utara. Dalam pemantauan, topan sedang bergerak ke wilayah Jepang.
Dikutip dari Crash, untuk sesi latihan bebas FP1 tetap akan berlangsung pada hari ini, Jumat 11 Oktober 2019. Sedangkan sesi kualifikasi yang seharusnya Sabtu diubah menjadi Minggu pagi, 13 Oktober 2019.
"Sebagai hasil dari dampak yang diperkirakan dari Topan Hagibis di GP F1 Jepang, Mobilityland dan JAF (Japanese Automobile Federation), memutuskan untuk menunda semua jadwal yang seharusnya berlangsung pada Sabtu 12 Oktober," tulis pernyataan resmi.
"FIA dan F1 sangat mendukung keputusan ini. Hal itu sebagai bentuk keamanan untuk penonton, pembalap, dan semua yang ada di Sirkuit Suzuka," tambahnya.
Jadwal kualifikasi akan berlangsung tiga jam sebelum balapan. Balapan akan berlangsung pada pukul 14.40 waktu setempat.
Sementara itu, ini ketiga kalinya badai topan menunda balapan di Suzuka. Tahun 2004 dan 2010, pernah terjadi. (asp)