Tatap Final Kejuaraan Dunia, Hendra Setiawan Ditantang Liliyana Natsir

Juara dunia 2013, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir & M Ahsan/Hendra Setiawan
Sumber :
  • PP PBSI

VIVA – Jejak gemilang ditorehkan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang berhasil menapaki partai puncak Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019. Duet berjuluk The Daddies itu pun bakal ditantang pasangan unggulan 12 asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, Minggu malam WIB 25 Agustus 2019 di arena St Jakobshalle Basel, Swiss.

Pramono-Rano Deklarasi Menang Pilkada Jakarta 2024, Warganet: Inget Harus Nurut Apa Ibu Ketum

Dan jelang perebutan tahta podium tertinggi itu, sorotan juga datang dari salah satu legenda bulutangkis Merah Putih yang belum lama ini resmi gantung raket, Liliyana Natsir. Gadis yang akrab disapa Butet tersebut pun punya tantangan khusus bagi Hendra Setiawan yang membidik gelar juara dunia keempatnya.

"Hendra/ Ahsan kan sudah dua kali juara. Untuk Hendra, ayo bisa tidak samai rekor saya juara dunia  empat kali (ganda campuran)," ungkap Butet disela-sela acara Tiketcom Kudus Relay Marathon (TKRM) 2019 di alun-alun kota Kudus, Jawa Tengah, Minggu 25 Agustus 2019.

Viral Wanita Ini Dilamar Pasangannya di Depan Ka'bah Sambil Pegang dan Cium Tangan, Warganet: Pahala Kaga Dosa Iya

Dalam karier bulutangkis profesionalnya, Butet telah mampu meraih empat gelar juara dunia. Dua gelar juara dunia Butet masing-masing ditorehkan dengan pasangan berbeda yakni bersama NovaWidianto pada 2005 dan 2007 dan dengan Tontowi Ahmad pada 2013 dan 2017.

Bagi Hendra Setiawan, ia berpeluang menggenapkan koleksi gelar juara dunia ganda putra menjadi empat kali setelah torehan kampiun di tahun 2013 dan 2015 bersama Mohammad Ahsan, serta tahun 2007 dengan Markis Kido.

Hati-hati Sama Zodiak Ini Disebut Tukang Selingkuh, Apa Ada di Pasanganmu?

"Saya sangat mengapresiasi ya, karena Hendra/Ahsan menjadi satu-satunya wakil Indonesia di final Kejuaraan Dunia. Jadi mohon dukungan juga kepada masyarakat Indonesia semoga mereka bisa menyumbangkan medali emas buat Indonesia," jelas Butet .

Hendra/Ahsan sukses melaju ke partai final usai menang rubber game, 21-16, 15-21 dan 21-10 dari rekan sesama pasangan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di semifinal, Minggu dini hari WIB 25 Agustus 2019.

KPU mengungkapkan bahwa apabila pasangan calon tunggal kalah dalam pemilihan melawan kotak kosong pada Pilkada 2024, maka daerah tersebut akan dipimpin oleh Penjabat (Pj) sementara.

Ini Update Pasangan Calon yang Melawan Kotak Kosong di Pilkada 2024

KPU mencatat bahwa ada 37 pasangan calon (paslon) tunggal yang akan menghadapi kotak kosong pada Pilkada serentak 2024. Jumlah ini berkurang dibandingkan jumlah sebelum.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024