3 Bibit Muda Persija Latihan di Spanyol

Konferensi pers Persija
Sumber :
  • VIVA/Febrika Indirawati

VIVA – Menjadi salah satu klub sepak bola yang cukup sukses di Tanah Air, Persija memiliki keinginan untuk melahirkan bibit-bibit baru. Untuk mencapai tujuan tersebut, mereka berencana menjalin kerja sama dengan salah satu klub di La Liga.

Pelatih Persija Akui Keganasan Borneo FC

Klub yang dimaksud adalah Deportivo Alaves. Saat ini, klub Alaves menduduki posisi 14 posisi klasemen La Liga.

"Akan ada dua hal yang dibina, yaitu coaching education dan pengembangan youth development. Ini sangat penting, karena itu menjadi dasar kami bekerja sama dengan klub Alaves," ujar Chief Executive Officer Persija, Ferry Paulus di Jakarta, Rabu 22 Januari 2020.

Persija Kalah Beruntun di 3 Pertandingan, Ini Kata Pelatih

Dari kerja sama yang dilakukan ini, akan ada tiga pemain Elite Pro Academy Persija yang mendapat kesempatan dalam mengembangkan kemampuan mereka, dengan mengambil bagian di sesi latihan dengan fasilitas terbaik di Spanyol.

“Program pertama, kami akan kirim tiga pemain dan tiga pelatih buat ke Spanyol," tutur Direktur Pengembangan Persija Jakarta, Ganesha Putra.

Pelatih Persija Setuju Syahrian Abimanyu Kena Kartu Merah Lawan Borneo

Dua pemain yang akan diberangkatkan ke Spanyol, yakni Muhammad Uchida (Persija Jakarta U-18) dan Resha Aditya (Persija Jakarta U-16). Sementara itu, Braif Fatari (Persija Jakarta U-19) tidak dapat mengikuti program pertukaran ini karena tengah berada di Thailand untuk menjalani proses seleksi tim Nasional Indonesia U-19. 

Kemudian, untuk tiga pelatih yang juga akan menamba ilmu di negeri Matador itu ada Ilham Raliby, Ferdiansyah, dan Ismed Sofyan. Ismed Sofyan adalah pemain senior Persija, namun ia saat ini ia memiliki lisensi kepelatihan B AFC. 

"Ini momen yang langka, karena jarang-jarang kami bisa belajar di Eropa yang lebih bagus. Saya bisa belajar, bagaimana mendidik anak-anak untuk bermain bagus, dan saya berharap ini juga bisa meningkatkan para pemain Persija di masa depan," katanya.

Barcelona saat menghadapi Athletic Bilbao

Barcelona Kembali ke Jalan yang Benar, Terbiasa Cetak 4 Gol

Barcelona kini mulai menyamankan posisinya di papan atas klasemen sementara LaLiga. Mereka telah mengemas 51 poin.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022