BKPM Bentuk Satgas Relokasi Investasi, Pakar: Sebaiknya Fokus Telusuri Investasi Mangkrak
- dw
Belum lagi masalah lain seperti mahalnya biaya logistik yang menurutnya tercatat masih di kisaran 24% dari Produk Domestik Bruto (PDB), kemudian masalah perizinan, pembebasan lahan hingga masalah korupsi.
"Pasca pelemahan KPK, investor kan bertanya apakah pemberantasan korupsi membaik atau memburuk. Jadi ada reform yang masih setengah jalan, bahkan mundur”, jelasnya.
Persoalan investasi mangkrak
Dibanding berfokus pada relokasi industri, BKPM menurut Bhima sebaiknya menelusuri kenapa banyak investasi yang mangkrak. Data terakhir menunjukkan ada Rp 708 triliun investasi yang mangkrak dan baru setengahnya yang berhasil direalisasikan.
"Jadi PR untuk komitmen investasi yang sudah ada, namun belum menjadi realisasi, itu yang lebih urgen,” jelas Bhima.
Senada dengan Bhima, persoalan investasi mangkrak ini menurut Heri juga perlu segera diselesaikan guna menghindari kesan buruk terkait iklim investasi di tanah air.
"Artinya, buatlah investor yang masuk ke Indonesia ini menjadi berkesan sehingga mereka mau mengajak rekan-rekan investor dari kawasannya, dari negaranya, untuk masuk ke Indonesia,” jelas Heri.