Unggulan Pertama, Fajar Alfian/Rian Ardianto Tumbang
- timesindonesia
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus mengubur mimpi juara di Yuzu Indonesia Masters. Unggulan pertama Indonesia ini kalah dua set saat menghadapi wakil Jepang, Shohei Hosnino/Yujiro Nishikawa, di babak 16 besar yang berlangsung, Kamis (3/10/2019) malam.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Gor Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur itu, laga yang berlangsung seru itu berakhir dengan skor 23-21, 21-16 untuk kemenangan pasangan Shohei Hosnino/Yujiro Nishikawa.
Rian Ardianto mengatakan ada beberapa faktor yang menjadikan mereka berdua kalah telak terutama faktor lapangan yang licin.
"Memang ini tak bisa menjadi alasan, kondisi bola dan lapangan yang licin pasti juga mereka ngerasain hal yang sama," papar Ardianto.
Fajar Alfian menambahkan faktor tekanan dari lawan juga sangat mempengaruhi permainan mereka berdua.
"Mungkin lawan lebih siap dan kita tidak bisa keluar dari tekanan. Mereka mainnya lebih berani, kita gampang jebol defendnya," ungkap Alfian.
Yuzu Indonesia Masters 2019Â ini berlangsung dari 1 Oktober hingga 6 Oktober 2019 di Gor Ken Arok Kota Malang.