Salurkan Rp1,7 Triliun Sukuk Mudharabah, PNM Raih Best Local Currency Sukuk of The Year In Indonesia

PNM raih penghargaan
Sumber :
  • PNM

VIVA – PT Permodalan Nasional Madani (PNM) berhasil meraih penghargaan Alpha Southeast Asia 17th Annual Best Deal & Solution Awards 2023. Dalam ajang tersebut, PNM dinobatkan sebagai "The Best Local Currency Sukuk of The Year in Indonesia".

10 Kebiasaan yang Ternyata Bikin Kelas Menengah Makin Miskin

Penghargaan ini diterima langsung oleh Direktur Operasional, Digital dan Teknologi Informasi PNM, Sunar Basuki.

Perusahaan Tekstil Ini Beri Penghargaan untuk Kanwil Bea Cukai Banten

Menurutnya penerbitan sukuk yang dilakukan oleh PNM membawa Perusahaan mendapatkan apresiasi dalam perhelataan yang digelar di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta ini.

"Selama tahun 2023, kami (PNM) menyalurkan Sukuk Mudharabah senilai US$ 111,70 juta, setara dengan Rp 1,721 Triliun," ungkap Sunar pada Selasa (6/2).

BPJS Kesehatan Kembali Sabet Penghargaan di Stellar Workplace Award

Sunar juga mengungkapkan bahwa pencapaian ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam mengoptimalkan kinerja bisnis sekaligus menawarkan produk investasi kepada masyarakat luas.

"Peran masyarakat dalam mendukung pertumbuhan kualitas usaha ultra mikro nasabah binaan kami salah satunya melalui partisipasi pembelian instrumen keuangan yang kami tawarkan," tambahnya.

PNM sebagai lembaga jasa keuangan non bank terus berupaya memberikan pembiayaan dan pendampingan  kepada perempuan pra sejahtera pelaku usaha skala rumah tangga atau usaha ultra mikro.

Menutup pernyataannya Sunar menerangkan penerbitan sukuk mudharabah menjadi salah satu strategi perusahaan untuk mendapatkan dana relatif murah yang disalurkan kepada nasabah.

Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital, dan Aset Kripto (IAKD) Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Hasan Fawzi

OJK Ungkap Transaksi Kripto September Melambat Gegara Dinamika Global

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, nilai transaksi aset kripto per September 2024 melambat -31,17 persen ke Rp 33,67 triliun secara bulanan atau month to month (mtm).

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024