Astra Dukung Paviliun Indonesia di COP 28 Dubai, Berkontribusi Menghadapi Perubahan Iklim

Conference of The Parties 28 (COP 28)
Sumber :
  • ASTRA

VIVA – Sebagai wujud kontribusi dalam menghadapi perubahan iklim, Astra kembali mendukung Paviliun Indonesia di Konferensi Para Pihak atau Conference of The Parties 28 (COP 28) yang dilaksanakan di Expo City Dubai, United Emirat Arab pada 30 November—12 Desember 2023.

Perubahan Iklim Melemahkan Ekonomi dan Keamanan Perempuan, Menurut Komnas

Ket. Photo: Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Siti Nurbaya Bakar (kanan) bersama Direktur Astra Gita Tiffani Boer (kedua kiri), Head of Corporate Communications Astra Boy Kelana Soebroto (tengah), Head of Environment & Social Responsibility Astra Diah Suran Febrianti (kiri) saat menuju Paviliun Indonesia di Konferensi Para Pihak atau Conference of The Parties 28 (COP 28) yang dilaksanakan di Expo City Dubai pada (30/11).

Pertamina Implementasikan Energi Terbarukan Ciptakan Kemandirian Ekonomi Desa

Tahun ini di COP 28, Paviliun Indonesia mengangkat tema Indonesia’s Climate Actions: Inspiring The World, yang dikemas dengan empat sub-tema, yaitu stronger new renewable energy commitments, robust climate action on land based sector, inspiring finance and technology innovations, dan solid collaborative climate action of people’s prosperity. Direktur Astra Gita Tiffani Boer turut menjadi narasumber dalam sesi talkshow dengan topik Support Indonesia's Transition to a Sustainable Future: Private Sector Contribution in Climate Action and Partners pada hari ini (30/11).

“Dukungan Astra untuk Paviliun Indonesia di COP 28, sejalan dengan fokus kami dalam kontribusi keberlanjutan, dan menghadapi perubahan iklim. Astra telah merumuskan Astra 2030 Sustainability Aspirations, dengan tujuan untuk bertransisi menjadi bisnis yang lebih berkelanjutan yang berkontribusi pada kekuatan dan ketahanan ekonomi Indonesia, mendukung masyarakat yang inklusif dan sejahtera,” ujar Direktur Astra Gita Tiffani Boer.

Ancaman Nyata Perubahan Iklim

Ket. Photo: Direktur Astra Gita Tiffani Boer (kiri) bersama para narasumber saat sesi talkshow dengan topik Support Indonesia's Transition to a Sustainable Future: Private Sector Contribution in Climate Action and Partners di Paviliun Indonesia pada COP 28 yang dilaksanakan di Expo City Dubai pada (30/11).

Astra 2030 Sustainability Aspirations dengan 10 aspirasi keberlanjutan merupakan panduan perjalanan transisi Grup Astra untuk menjadi perusahaan yang lebih berkelanjutan pada 2030 dan seterusnya.

Dalam penerapannya untuk mengurangi emisi karbon, sepanjang tahun 2022 Astra telah menurunkan emisi gas rumah kaca Grup Astra scope 1 dan 2 sebesar 10%, kemudian 43% bauran energi terbarukan untuk mendukung kegiatan operasional, dan meningkatkan business resilience dengan pendapatan nonbatu bara hingga 74%.

Untuk mencapai aspirasi tersebut, Astra mentransformasi bisnis perusahaan melalui tiga
Resilient Strategies, yaitu:

  • Resilient Portfolio: Astra melakukan diversifikasi portofolio untuk mendukung transisi makro-dekarbonisasi di Indonesia dengan mengembangkan energi terbarukan dan ekosistem kendaraan listrik.
  • Resilient Business Operation: sebagai upaya mengurangi emisi gas rumah kaca di seluruh kegiatan operasional Astra, melalui Astra Green Energy, mencakup sistem manajemen energi, konservasi energi dan program efisiensi, serta penerapan teknologi terkini yang hemat energi.
  • Resilient Communities: Astra telah berkomitmen terhadap pengembangan dan kemajuan masyarakat. Hal ini sejalan dengan cita-cita Astra untuk sejahtera bersama bangsa. Kami mendorong masyarakat untuk menerapkan gaya hidup berkelanjutan, membantu mitigasi dan adaptasi terhadap dampak perubahan iklim melalui program Kampung Berseri Astra Proklim (Program Kampung Iklim) dan social forestry programs.

Ket. Photo: Direktur Astra Gita Tiffani Boer (kiri) saat sesi talkshow dengan topik Support Indonesia's Transition to a Sustainable Future: Private Sector Contribution in Climate Action and Partners di Paviliun Indonesia pada COP 28 yang dilaksanakan di Expo City Dubai pada (30/11).

Semangat Astra dalam mewujudkan kontribusi positif bagi iklim untuk hari ini dan masa depan Indonesia sejalan dengan cita-cita Astra untuk Sejahtera Bersama Bangsa dan mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya