Coaching Clinic Hasil Audit, Jadi Cara Bea Cukai Tingkatkan Kepatuhan Perusahaan KITE

Bea Cukai memberikan fasilitas KITE
Sumber :
  • Bea Cukai

VIVA – Untuk membantu industri dan perekonomian nasional, Bea Cukai memberikan fasilitas Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE) kepada pelaku industri. Bea Cukai pun secara berkesinambungan membina perusahaan penerima fasilitas KITE dan mengawasi pemanfaatan fasilitas tersebut. Tujuannya, untuk mencegah pelanggaran dan ketidakpatuhan atas ketentuan fasilitas KITE.

Pemusnahan 400 Gram Sabu dan 210 Butir Ekstasi Hasil Penindakan Bea Cukai dan Polri di Karimun

"Pembinaan dan pengawasan ini selaras dengan fungsi Bea Cukai, yakni trade facilitator dan industrial assistance. Kami membina sekaligus mengakomodasi upaya penegakkan peraturan kepabenanan dan cukai, khususnya pada perusahaan penerima fasilitas KITE," ujar Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai, Encep Dudi Ginanjar, pada Jumat (01/12).

Salah satu implementasi pembinaan dan pengawasan terhadap perusahaan KITE terwujud melalui kegiatan coaching clinic hasil audit.

Bea Cukai Belawan Pastikan Keamanan dan Kelancaran Logistik di Penutupan Aquabike Jetski World Championship 2024

"Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan rutin Bea Cukai dengan perusahaan penerima fasilitas KITE, sebagai bentuk pembinaan sekaligus koordinasi atas feedback Laporan Hasil Audit (LHA). Rangkaian kegiatan coaching clinic hasil audit mencakup sosialisasi peraturan fasilitas KITE, pembahasan hasil audit perusahaan KITE, serta diskusi isu-isu seputar perusahaan KITE," rincinya.

Disebutkan Encep, pada tanggal 29 November 2023 lalu, Bea Cukai melalui Direktorat Audit Kepabeanan dan Cukai dan Direktorat  Fasilitas Kepabeanan telah melaksanakan Coaching Clinic Hasil Audit atas Perusahaan KITE Periode III. Hadir dalam acara tersebut, perusahaan-perusahaan penerima fasilitas KITE di bawah Kantor Wilayah Bea Cukai Jakarta.

Sinergi Bea Cukai dan BNN Gagalkan Penyelundupan 19 Kilogram Sabu di Teluk Palu

Diketahui, Kanwil Bea Cukai Jakarta mengawasi 92 perusahaan KITE. Jumlah tersebut merupakan jumlah terbanyak atau mencakup sekitar 27% dari total perusahaan KITE secara nasional.

"Sebelumnya, coaching clinic periode I dan II, menyasar perusahaan KITE di bawah Kantor Wilayah Bea Cukai Jateng dan DIY serta Kantor Wilayah Bea Cukai Jatim I," imbuhnya.

Melalui coaching clinic, Bea Cukai membantu perusahaan memahami peraturan kepabeanan, khususnya proses  bisnis audit kepabeanan dan cukai serta fasilitas KITE.

"Dengan pemahaman yang baik, kami berharap kepatuhan perusahaan terhadap ketentuan kepabeanan yang berlaku dalam pemanfaatan fasilitas KITE akan meningkat dan mendukung efektivitas proses audit kepabeanan dan cukai. Tak luput, kami juga mengapresiasi perusahaan yang telah mematuhi ketentuan KITE serta kooperatif dalam pelaksanaan audit kepabeanan dan cukai. Semoga ke depannya, koordinasi antara Bea Cukai dengan perusahaan penerima fasilitas KITE akan semakin baik," tutup Encep.

Bea Cukai dan JKDM resmi buka operasi laut Patkor Kastima ke-28

Jaga Kondusifitas Selat Malaka, Bea Cukai dan Kastam Malaysia Gelar Operasi Patkor Kastima 2024

Bea Cukai dan Jabatan Kastam Diraja Malaysia (JKDM) resmi buka operasi laut Patroli Terkoordinasi Kastam Indonesia Malaysia (Patkor Kastima) ke-28 tahun 2024.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024