Bea Cukai Beri Sosialisasi Pelaku Industri di Tiga Wilayah Ini

Bea Cukai jalin sinergi dengan Pemda dalam mendorong kemajuan UMKM
Sumber :
  • Bea Cukai

VIVA – Bea Cukai kembali jalin sinergi dengan pemerintah daerah dan berbagai instansi lainnya dalam mendorong kemajuan dan perkembangan UMKM. Kali ini sinergi diwujudkan Bea Cukai melalui penyelenggaraan sosialisasi dan pelatihan kepada UMKM, hingga business matching bersama calon pembeli dari luar negeri.

Pertamina Eco RunFest 2024, Dorong Pemberdayaan UMKM hingga Pertegas Komitmen Capai NZE 2060

Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai, Encep Dudi Ginanjar mengatakan bahwa sinergi Bea Cukai telah dilaksanakan di berbagai wilayah. “Kali ini ada tiga kegiatan di dua wilayah, masing-masing dua kegiatan di Makassar, dan satu di Malang.”

Di Makassar, pada Kamis (06/07) Kanwil Bea Cukai Sulawesi Bagian Selatan (Sulbagsel) mengajak Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) memberikan edukasi terhadap pelaku UMKM wilayah Makassar dan sekitarnya. Sinergi ini bertujuan untuk memaparkan program pembiayaan bagi mustahik, sebagai bagian dari upaya Baznas dalam membantu masyarakat yang kurang mampu. 

Sinergi untuk Jaga Stabilitas dan Produktivitas

“Bea Cukai bersama Baznas menyampaikan komitmen kuatnya untuk memberikan bantuan kepada kelompok-kelompok yang membutuhkan, dengan fokus pada program pembiayaan yang berkelanjutan dan berdaya guna,” ujar Encep.

Sebelumnya pada Selasa (04/07), ratusan UMKM di wilayah Makassar dan sekitarnya ikut dalam acara Workshop and Business Matching Pembiayaan Syariah yang diselenggarakan oleh Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), Kementerian Keuangan (Kemenkeu), dan Komite Daerah Ekonomi Keuangan Syariah (KDEKS) Sulawesi Selatan di Aula Balai Diklat Keuangan Makassar. 

Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Menjadi Camilan Khas yang Diminati

“Di akhir acara, dilaksanakan one on one meeting atara UMKM dengan pembiayaan syariah di antaranya Bank Syariah Indonesia dan PT Permodalan Nasional Madani untuk mendapatkan pendanaan yang tentunya sangat dibutuhkan oleh pelaku UMKM,” jelas Encep.

Sementara di Malang (04/07), Bea Cukai Malang bersinergi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Malang melaksanakan sosialisasi sekaligus pelatihan tata laksana kepabeanan di bidang ekspor kepada pengusaha pabrik hasil tembakau di wilayah Kabupaten Malang. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama dengan Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Agro (BBPSJIA) dengan mengusung tema Peningkatan Mutu Produk Industri Hasil Tembakau (IHT) dalam Rangka Menembus Pasar Global. 

“Dalam kesempatan ini Bea Cukai Malang menyampaikan materi terkait ketentuan ketentuan ekspor secara umum dan tata laksana ekspor untuk hasil tembakau, semoga ini dapat membantu para pengusaha hasil tembakau dalam mengembangkan usahanya,” pungkas Encep.

Ilustrasi Bisnis UMKM.

Institut Teknologi Sumatera Gandeng Akseleraksi Digitalisasi UMKM

Program ini diharapkan dapat membantu para pelaku UMKM untuk meningkatkan daya saing dan memperluas pangsa pasar.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024