Peduli Kualitas SDM, Eva Rataba Salurkan Beasiswa KIP di Toraja Sulsel

Anggota Komisi X DPR RI, Eva Stevany Rataba foto bersama penerima KIP
Sumber :
  • DPR RI

VIVA – Anggota Komisi X DPR RI Eva Stevany Rataba berkomitmen mendorong peningkatan kualitas SDM di Toraja, Sulawesi Selatan. Berangkat dari niat ini, ia menyalurkan beasiswa kepada para pelajar sekaligus mahasiswa, berupa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

Mendesak! Komisi IX DPR Usul RUU Ketenagakerjaan Masuk Prolegnas Prioritas 2025

Usai menyalurkan KIP Kuliah berupa buku tabungan dan kartu ATM, legislator Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan III itu juga memotivasi para penerima beasiswa tersebut. “Tidak semua mahasiswa baru bisa mendapatkan KIP Kuliah. Jadi, adik-adikku semua harus memanfaatkan beasiswa ini dengan semaksimal mungkin,” ucap Eva saat bertemu dengan para penerima KIP Kuliah di Rumah Aspirasi, Rantepao, Toraja Utara, Senin (1/5/2023).

Dalam keterangan tertulis yang diterima Parlementaria, Selasa (2/5/2023), ia juga menjelaskan, penyaluran uang KIP Kuliah akan cair setelah melalui berbagai tahapan usulan. Tahapan tersebut, tuturnya, dilakukan guna memastikan agar para mahasiswa bisa mendapatkan bantuan yang bersumber dari APBN itu. Oleh karena itu, ke depannya, ia berkomitmen akan memperjuangkan alokasi KIP Kuliah dari jalur aspirasinya untuk para mahasiswa, khususnya di Toraja.

Mendagri Tito Bakal Buat Surat Edaran Setop Bansos hingga Pilkada 2024 Rampung

Tidak hanya KIP Kuliah saja, dirinya berupaya turut memperjuangkan Program Indonesia Pintar (PIP) jalur aspirasi untuk siswa SD, SMP, dan SMA/SMK. Diketahui, sepanjang tahun 2020-2022, sebanyak 1.500 mahasiswa telah merasakan manfaat dari Beasiswa KIP Kuliah jalur aspirasi Eva Stevany Rataba ini.

“Khusus untuk adik-adik mahasiswa penerima bantuan KIP Kuliah, semoga bantuan beasiswa ini bisa digunakan untuk membeli keperluan kuliah kalian. Sementara, biaya SPP sudah langsung ditransfer ke universitas,” pungkas Politisi Fraksi Partai Nasdem ini.

DPR Ingatkan Gus Ipul: Jangan Sampai Bansos Dipakai Jadi Alat Politik
Komisi VIII rapat kerja dengan Menteri Sosial, Saifullah Yusuf alias Gus Ipul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 12 November 2024

DPR Wanti-wanti Kemensos Berikan Bantuan tak Charity Based Seperti Sinterklas

Anggota Komisi VIII DPR RI, Abdul Fikri Faqih mewanti-wanti Kementerian Sosial (Kemensos) agar tidak memberikan bantuan ke masyarakat berbasis amal karena rasa kasihan. M

img_title
VIVA.co.id
12 November 2024