Kementan Dorong Penerapan Varietas Unggul Padi dengan Sistem Pembenihan Padi Nasional

Mentan Sapa Petani dan Penyuluh
Sumber :
  • Kementan

VIVA – Kementerian Pertanian (Kementan) mengatakan salah satu cara untuk menggenjot produktivitas pertanian saat ini adalah dengan menerapkan smart farming atau pertanian cerdas.

Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo mendorong peningkatan kualitas varietas benih padi. Pasalnya, benih padi memegang peran penting dalam meningkatkan produktivitas beras sebagai salah satu pangan pokok strategis di Indonesia dan mendukung ekspor beras.

"Tanpa benih varietas unggul, kita tidak akan bisa surplus beras seperti yang kita bisa rasakan saat ini sehingga tidak perlu impor beras lagi. Jadi peningkatan produktivitas beras harus jadi tantangan kita bersama karena beras sangat penting bagi kehidupan Bangsa," ujar Mentan.

Pria yang biasa sapa SYL itu mengatakan sesuai data produktivitas padi Indonesia menduduki urutan ke-2 dari 9 negara-negara FAO di Benua Asia. Urutannya yakni, Vietnam, Indonesia, Bangladesh, Filipina, India, Pakistan, Myanmar, Kamboja, Thailand.

Hal ini selaras disampaikan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi pada acara Mentan Sapa Petani dan Penyuluh (MSPP) volume 38 dengan tema "Sistem Pembenihan Padi Nasional", Jakarta, Jumat (14/10)

"Tidak mungkin produktivitas bisa meningkat signifikan kalau dengan cara-cara ala kadarnya. Oleh karena itu, harus dilakukan dengan cara-cara cerdas untuk meningkatkan produktivitas, menjamin kualitas dan kontinuitas.

Disebutkan Dedi bahwa salah satu ciri dari smart farming adalah pemanfaatan varietas unggul (high yielding varieties, pemanfaatan produk biosains, dan pemanfaatkan produk teknologi.

"Jadi, produk biosains yang paling utama adalah varietas-varietas yang berpotensi hasil tinggi dan tahan terhadap perubahan iklim," kata pria yang biasa disapa Prof Dedi itu.

Menurut Dedi, varietas mempunyai peranang yang sangat penting dalam menggenjot produktivitas pertanian, baik tanaman pangan, hortikultura, perkebunana, maupun komoditas peternakan.

Daftar Harga Pangan 25 November 2024: Bawang hingga Telur Ayam Naik

"Kalau kalian mau main di pertanian baik di tanaman pangan, kalian perlu bibit dan benih yang unggul. Di hortikultura juga begitu, perkebunan juga begitu. Di peternakan kalian juga butuh bibit yang unggul," tutur Dedi.

Sementara itu, Kepala Balai Besar Padi, Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP), Yudi Sastro yang menjadi narasumber pada kegiatan ini menjelaskan,  misi BSIP yaitu menghasilkan teknologi dan inovasi padi bernilai scientific dan impact recognition untuk mendukung pertanian maju, mandiri, dan modern.

Pendapatan Brigade Swasembada Pangan Bisa Lebih dari Rp 10 Juta Per Bulan, Begini Perhitungannya

Yudi Sastro mengatakan bahwa penggunaan benih padi unggul bermutu merupakan kunci utama keberhasilan budidaya padi.Tingkat produktivitas padi Indonesia pada level Asia Tenggara masih di bawah Vietnam dan peringkat ke lima pada level dunia (FAO, 2020)

Saat ini penggunaan benih padi unggul bermutu masih tergolong rendah, yakni di bawah 50 persen dari luasan pertanaman padi secara nasional per tahun," jelas Yudi Sastro.

Wahono-Nurul Mau Majukan Sektor Pertanian Bojonegoro, Begini Caranya

Lebih lanjut ia menjelaskan, penggunaan benih padi unggul bermutu masih rendah, dikarenakan lemahnya penderasan arus informasi terkait varietas unggul dan pentingnya benih unggul bermutu di tingkat petani dan juga belum memadai dan optimalnya tool berbasis digital yang dimiliki oleh BB Padi.

"Untuk meningkatan pengelolaan distribusi benih dapat dilakukan dengan cara penderasan informasi padi dengan menggunakan Strategi MLK (Making Launching Kicking) melalui berbagai platform media sosial Operasionalisasi aplikasi marketplace benih padi BANGBEN yang telah dibangun sebelumnya dan juga membangun sistem ketertelusuran (traceability) benih sumber padi berbasis digital," imbuh Yudi Sastro.

Program Tawangargo Smart-Eco Farming Village (TAMENG).

Tameng Ubah Desa di Malang Ini Jadi Pusat Hortikultura Modern

Desa di Malang ini diubah menjadi model masa depan pertanian berkelanjutan di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024