USS Downtown Market Surabaya Hadir Membawa Fashion Brand Pilihan

USS Downtown Market Surabaya, Tunjungan Plaza, 7-9 Oktober 2022
Sumber :
  • USS Networks

VIVA – Setelah menggemparkan Kota Medan akhir Juli lalu, USS Downtown Market kini hadir di Kota Surabaya, pada tanggal 7- 9 Oktober 2021 di Chameleon Hall, Tunjungan Plaza 6. Didukung oleh Bank Mandiri dan Tokopedia, tidak hanya mengangkat kembali brand lokal di industri fashion, USS Downtown Market hadir untuk memberikan pengalaman berbelanja Fashion dari brand yang sudah terkurasi. Mulai dari Sneakers Market, Streetwear Area, Influencer Market, hingga Thrift & Vintage Area, pengunjung bisa mendapatkan barang-barang fashion dengan promo spesial,serta gratis tanpa tiket masuk.

H&M Resmi Hadir di Shopee Mall, Temukan Fashion Terkini dengan Beragam Promo Menarik!

DI USS Downtown Market Surabaya, pengunjung bisa menemukan puluhan tenant dengan promo menarik. Dengan total lebih dari 60 tenant yang bergabung, berbagai barang-barang Fashion seperti Sneakers, Streetwear Apparel, hingga barang-barang Thrift, menawarkan produk-produk eksklusif seperti Special Product Release, Buy 1 Get 1, Sneakers Original harga retail, hingga Discount Up to 70%. Selain itu, tidak perlu ragu pada orisinalitas Sneakers yang didapatkan disini, karena pengunjung bisa menemukan tenant Legit Checker yang didukung oleh komunitas Indonesia Sneaker Team.

Kurangi Angka Golput di Pilkada 2024, Klingking Fun Pesta Diskon Hadir Serentak di Indonesia

“USS Downtown Surabaya adalah salah satu rangkaian event Urban Sneaker Society yang akan diadakan Desember di Jakarta. Dengan suksesnya USS Downtown Market di kota Medan, kami berharap seluruh masyarakat Surabaya dapat menikmati USS Downtown Surabaya dengan seluruh konten yang telah kami persiapkan dari mulai 60+ brand yang telah kami kurasi dan aktivasi yang kami suguhkan dengan kolaborasi komunitas-komunitas lokal Surabaya. Bersama Bank Mandiri dan Tokopedia kami berharap dapat membantu entrepreneur UMKM fashion di wilayah Surabaya dan sekitarnya,” Ujar Adista Fadhilah Project Director USS Networks.

Bekerja sama dengan Bank Mandiri, banyak sekali promo-promo dan keuntungan bagi para pengguna Bank Mandiri jika berbelanja di USS Downtown Market. Seperti Sneakers & T-shirt serba seribu rupiah, Special Discount, hingga Raffle Ticket gratis bagi yang berbelanja dengan minimum pembelian sebesar Rp300,000. Selain itu, ada juga kesempatan untuk memenangkan Grand Raffle dengan hadiah motor Vespa senilai puluhan juta, hingga Sneakers Nike Sacai Cortez dan Nike Dunk Low.

Diskon Gede di Ancol hingga TMII, Ini Promo Spesial Pilkada 2024 yang Wajib Dicoba

Corporate Secretary Bank Mandiri Rudi As Aturridha mengatakan, pihaknya kembali terlibat dalam perhelatan event USS tahun ini sebagai dukungan perseroan kepada event-event promo yang potensial untuk meningkatkan konsumsi masyarakat, yang pada akhirnya akan ikut memulihkan perekonomian nasional dari dampak pandemi.

“Di event ini, kami akan memberikan program promo yang menarik untuk transaksi pembayaran dengan alat pembayaran non tunai Bank Mandiri, yakni super app Livin’ By Mandiri, Mandiri Kartu Kredit dan Mandiri Kartu Debit. Inilah salah satu persembahan kami kepada nasabah dalam menyambut HUT ke-24 Bank Mandiri. Semoga para penggemar sneaker yang datang dapat menikmati cara belanja online yang aman dan menyenangkan ala Bank Mandiri,” kata Rudi.

Pengunjung USS Downtown Market bisa menemukan gerai Tokopedia untuk pembayaran di beberapa tenant pilihan. Setiap pembelian sneakers dengan pembayaran di gerai Tokopedia akan mendapatkan gratis Legit Checker, dan memiliki kesempatan mengikuti Raffle berhadiah Sneakers New Balance, Nike, hingga Adidas, dengan nilai total puluhan juta rupiah. Selain itu promo seperti cashback hingga Rp1,500,000 juga bisa didapatkan bagi pengguna Tokopedia dengan Promo Code eksklusif di lokasi penyelenggaraan USS Downtown Market.

"Kolaborasi bersama USS di seluruh rangkaian acara merupakan bentuk dukungan terhadap pertumbuhan dan perkembangan pegiat UMKM lokal termasuk di antaranya industri fashion, baik itu dari sisi brand lokal maupun upaya pemenuhan kebutuhan masyarakat luas. Khusus rangkaian acara offline, Tokopedia sebagai exclusive e-commerce partner turut menghadirkan metode pembayaran di gerai Tokopedia dan membagikan free Raffle Ticket untuk para pengguna Tokopedia yang hadir langsung di Tunjungan Plaza," ujar Senior Lead of Fashion Category Tokopedia, Aldhy Darmayo.

USS Downtown Market Surabaya terbuka untuk umum dari tanggal 7 sampai 9 Oktober 2022 di Tunjungan Plaza 6. Berlokasi di Chameleon Hall, pengunjung bisa hadir ke acara secara gratis tanpa tiket masuk. Info lebih lanjut tentang USS Downtown Market Surabaya bisa ditemukan di akun Instagram resmi @urbansneakersociety.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya