Bangkitkan Toko Bangunan Pasca Pandemi, Bisa Coba Daftar Ukur.Com

Ilustrasi layanan gudang e-Commerce.
Sumber :
  • Dokumentasi Jubelio.

VIVA – Salah satu cara untuk membuat usaha semakin meningkat saat ini adalah mencari wadah yang tepat untuk mengembangkannya. Bagi Anda yang bergerak dalam bidang penjualan toko bangunan online, rekomendasinya adalah marketplace seperti Ukur.com.

Ini merupakan platform yang akan sangat membantu membuat bisnis jadi bangkit lagi setelah pandemi.

Ukur.com sendiri sudah menaungi banyak merchant atau seller yang datang dari berbagai wilayah di Indonesia. Barang yang ditawarkan beragam, mulai dari kebutuhan konstruksi dinding, lantai, atap, dan lain sebagainya. Jika berencana untuk mendaftarkan diri sebagai merchant Ukur.com, berikut ini kelebihan yang bisa Anda dapatkan.

Keuntungan Jualan Bahan Bangunan di Ukur.com

1. Proses Daftarnya Sangat Mudah dan Cepat

Proses pendaftaran jadi merchant di Ukur.com juga sangat mudah dan cepat. Anda hanya perlu memiliki akun dan daftar di Ukur Merchant. Lalu pilih kategori tipe bisnis, bisa Pribadi atau Badan Usaha. Masukkan berbagai informasi yang dibutuhkan.

Proses pendaftaran ini sangat mudah, meski begitu tetap diseleksi dengan baik. Pasalnya, untuk memastikan pembeli mendapatkan seller yang terpercaya. Bagi Anda para pemilik usaha, ini jadi kesempatan yang tak boleh disia-siakan. Siapa tahu, Ukur.com menjadi wadah yang sempurna untuk buat bisnis makin jaya.

2. Bisa Menjangkau Konsumen Lebih Luas

Genjot Kinerja Bisnis, UMKM Kadang Lupa Lakukan Hal Ini

Hal lainnya yang bisa Anda dapatkan adalah bisa menjangkau konsumen lebih luas lagi. Bisa sampai ke berbagai pelosok di Tanah Air. Guna mendukung proses pengiriman, Ukur.com juga sudah bekerjasama dengan banyak ekspedisi berpengalaman. Jadi proses pengiriman bukan lagi jadi masalah yang membingungkan.

Konsumen yang dijangkau juga tidak hanya perorangan saja, namun juga bisa pemilik proyek, kontraktor, atau lainnya. Artinya, omset yang didapatkan juga bisa berkali-kali lipat dibandingkan transaksi biasa.

Here's One Strategy that Business Players Can Do during Digital Era

3. Banyak Fitur Memudahkan Merchant 

Guna memudahkan semua merchant yang bergabung, Ukur.com juga sudah memberikan berbagai fasilitas terbaik. Salah satunya adalah dengan memberikan berbagai fitur memudahkan. Contohnya saja, pengoptimalan toko, pengiriman, pemesanan, sampai pengelolaan produk.

Prilly Latuconsina Pamer Chat Romantis dari Reza Rahadian, Go Public atau Marketing Film?

Supaya Anda bisa mengetahui berbagai fitur yang ditawarkan di Ukur.com, ada baiknya untuk segera mendaftar. Semakin cepat mendaftar, usaha toko online yang dijalankan tambah cepat bangkit dan berkembang.

4. Pengeluaran Tidak Membengkak

Sebagai seorang pebisnis atau pengusaha, modal minimal namun untung maksimal adalah goals yang ingin diraih. Salah satu caranya adalah dengan daftar merchant online di Ukur.com. Selain proses daftarnya yang mudah, tidak ada biaya untuk mulai berjualan. Semuanya bisa dilakukan dengan smartphone dan jaringan internet.

Akan berbeda lagi kasusnya jika Anda memutuskan untuk membuat toko offline dengan bangunan fisik. Ada banyak sekali pengeluaran yang perlu dipikirkan, mulai dari biaya sewa gudang, buat plang, bayar karyawan, dan lain sebagainya. Selain hemat uang, daftar merchant di Ukur.com ini juga memangkas banyak waktu untuk bisa segera promosi.

5. Marketing Semakin Mudah

Jika sudah memiliki toko online di marketplace, juga akan lebih memudahkan dalam proses pemasaran atau marketing. Karena biasanya, akan ada fitur share ke berbagai media sosial. Karena itulah, jangan ragu juga untuk membuat media sosial pendukungnya. Bisa lewat Instagram, Facebook, Twitter, TikTok, dan lain sebagainya.

Jangan salah, media sosial sekarang ini memiliki pengaruh yang sangat besar untuk mempromosikan sesuatu. Dengan konsisten dan pantang menyerah, usaha bisa semakin berkembang ke depannya.

Tips Kembangkan Usaha Online

Selain mendaftarkan diri ke Ukur.com, Anda juga bisa melakukan berbagai usaha lainnya untuk mengembangkan bisnis toko bangunan secara online. Inilah deretan tipsnya;

1. Permudah Proses Pembayaran

Anda bisa mulai dengan mempermudah proses pembayaran dengan memberikan berbagai pilihan metode. Mulai dari dompet digital, transfer Bank, virtual account, cicilan, sampai dengan cash on delivery (COD). Dengan begitu, persentase orang membeli akan lebih tinggi.

Tidak jarang ada kasus di luar sana, orang-orang tidak melanjutkan proses pembelian karena pilihan pembayarannya terbatas. Maka dari itulah, segera persiapkan semuanya dari awal, supaya tidak ada calon pelanggan yang terlewatkan hanya karena minimnya metode pembayaran.

2. Manfaatkan Live Streaming

Seperti kebanyakan produk lainnya, orang-orang juga ingin tahu kondisi asli dari barang yang dijual secara online. Supaya semakin meyakinkan pembeli, jangan hanya share foto saja. Anda bisa melakukan live streaming secara rutin. Bisa sehari sekali, dua hari sekali, di media sosial yang memiliki fitur tersebut.

3. Berikan Promosi Menggoda

Jangan ragu pula untuk melakukan eksperimen dengan memberikan berbagai promosi menggoda. Mulai dari potongan harga tertentu, cashback, voucher, kode promo, dan lain sebagainya. Bisa juga paket bundling dengan harga yang lebih miring. Lakukan juga promosi secara rutin, akan lebih mudah menjaring lebih banyak konsumen.

4. Membangun Loyalitas Pelanggan

Satu lagi, Anda bisa membangun loyalitas pelanggan dengan berbagai tindakan. Mulai dari bersikap ramah di media sosial, memberikan potongan harga, dan lain sebagainya. Bisa juga jika sudah cukup canggih, ada sistem poin yang nantinya dapat ditukarkan dengan barang atau potongan harga tertentu.

Jatuh bangun sebuah usaha memang bisa dipengaruhi banyak hal. Supaya pandemi tidak membuat usaha toko bangunan jadi gulung tikar, segera daftar jadi merchant di Ukur.com dan lakukan tips yang sudah disebutkan di atas.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya