Cek Jadwal Dokter Jadi Lebih Mudah, Tinggal Chat dan Respond Cepat

Ilustrasi dokter.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Mungkin kamu pernah mengalami saat sedang membutuhkan informasi jadwal dokter di rumah sakit dan bertanya kepada customer service melalui whatsapp rumah sakit tersebut, dan setelah menunggu lama baru mendapatkan jawabanya. Atau saat kamu menghubungi call center rumah sakit yang ingin kita tuju. Telepon ke rumah sakit dan menunggu ada operator menjawab telepon kita.

Dokter Sonia Wibisono Ungkap Cara Menurunkan Berat Badan Sehat Tanpa Rasa Lapar Berlebihan

Memerlukan upaya agar dapat terhubung dan mendapat jawaban dari operator call center. Hanya untuk menanyakan pertanyaan seperti "Hari ini dokter kandungan praktek ga?", "Di rumah sakit ini bisa USG 4D?", "Berapa biayanya?" hal - hal sederhana ini saja kita membutuhkan upaya ekstra dan kesabaran menunggu agar dapat terhubung.

Sekarang kamu tidak perlu khawatir lagi karena sekarang sudah ada mesin penjawab otomatis (chatbot) yang akan menjawab pertanyaan kamu dengan cepat dan dapat diakses 24 jam. Hanya dengan chating melalui aplikasi Whatsapp. Cukup mudah bukan? Tidak perlu download dan install aplikasi. Hemat quota dan space di handphone. Bahkan dapat menghemat pulsa anda karena tidak perlu lagi menelepon ke call center.

Richard Lee Vs Doktif Ribut, Deddy Corbuzier Singgung Sumpah Dokter: Buat Memperkaya Diri?

Cara menggunakannya cukup mudah, kamu tinggal buka aplikasi whatsapp lalu kirim pesan ke nomor whatsapp doktersiaga di nomor 0811 1652 029 atau kamu bisa lihat di website doktersiaga.com. Pesan yang di kirimkan bebas karena chatbot doktersiaga menggunakan teknologi machine learning yang dapat memahami pertanyaan kamu. Sehingga kamu tidak perlu menghapal format pesan sebagaimana umumnya jika kita mengirim pesan ke whatsapp rumah sakit.

Beberapa kalimat di bawah ini dapat kamu gunakan untuk mencari informasi yang kamu butuhkan, seperti :

Warganya Ditangkap Usai Tabrak Kerumunan Pasar Natal di Jerman, Begini Respons Arab Saudi

- Jadwal dokter kandungan di rumah sakit hermina bekasi
- Jadwal dokter kandungan perempuan di rumah sakit hermina bekasi
- Jadwal dr Nining SpOG di rs hermina Jatinegara
- Dr james SpPD hari ini praktek ga ?
- Biaya rapid test berapa min?
- Bisa bpjs ga?
- Bisa USG ga?
- Berapa biaya rapid test ?
- Nomor tlp rsud tarakan
- Dan pertanyaan lainnya 

Atau kamu bisa melihat panduan cara menggunakan chatbot doktersiaga ini dengan mengetikan : help

Sampai saat ini sudah ada lebih dari 350.000 orang yang telah menggunakan chatbot doktersiaga dan sudah banyak yang mendapatkan bantuan dari pelayanan dokter siaga. Layanan dokter siaga ini cukup mudah digunakan sehingga pengguna layanan dokter siaga terdiri dari berbagai macam profesi dari mulai pelajar, mahasiswa, karyawan, polisi, tentara hingga dokter dokter yang ingin berobat.

Keunggulan chatbot dokter siaga ini :
1. Mudah digunakan. Tinggal chat dari aplikasi chatting whatsapp dan tidak perlu download aplikasi lainya 
2. Free text. Kamu bebas mengetikan kalimat sepanjang konteksnya mengenai jadwal dokter karena mesin kami di buat menggunakan teknologi terbaru yaitu machine learning sehingga kamu tidak perlu memilih menu menu layaknya seperti di mesin ATM 
3. Fast Response. Kamu akan mendapatkan jawaban hanya dalam beberapa detik saja.

Selain untuk mendapatkan informasi jadwal dokter dan layanan rumah sakit, chatbot doktersiaga ini dapat juga di gunakan untuk daftar rawat jalan. Tapi agar kamu dapat menggunakan fitur daftar rawat jalan kamu harus menjadi member premium terlebih dahulu. Cara menjadi member premium cukup mudah, kamu tinggal mengetikan : saya mau jadi premium lalu ikuti petunjuk yang di berikan.

Dengan menjadi member premium kamu akan mendapatkan beberapa layanan ekstra spesial yaitu :

- Dapat daftar rawat jalan melalui whatsapp doktersiaga

- Mendapatkan info jadwal terbaru saat ini

- Mendapatkan info bila dokter berhalangan / cuti

- Bebas memilih dokter

- Mendapatkan info biaya pengobatan / biaya persalinan dari beberapa rumah sakit

- Menanyakan hasil lab

"Saat ini kami masih fokus untuk rumah sakit di jabotabek dan kami sangat terbuka bagi rumah sakit yang ingin berkolaborasi dengan dokter siaga karena layanan chatbot dokter siaga ini sudah menjadi layanan publik," ujar Chief Commercial Officer dr Edi Alpino MKK, SpKKLP.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya