Beranda Login
img_title

Ridho Rhoma

seniman
14 Januari 1989
s/d
Sekarang
img_title img_title
Memiliki wajah dan suara yang mirip dengan ayahnya, Ridho Rhoma digadang-gadang sebagai pangeran dangdut Indonesia.

Pada malam tahun baru 2009, Raja Dangdut Rhoma Irama mengajak anaknya di atas pangung dangdut di Jakarta. Pada momentum itu, Rhoma Irama memperkenalkan anaknya Ridho Rhoma siap berkecimpung di industri musik tanah air.

Kehadiran anak kelahiran Jakarta, 14 Januari 1989 ini disambut antusias pecinta musik dangdut Indonesia. Rhido Rhoma adalah anak dari pasangan Rhoma Irama dan Marwah Ali.

Kecintaan pemilik nama Muhammad Ridho Irama alias Ridho Rhoma terhadap musik dangdut tak lepas dari ayahnya. Sejak kecil Ridho sangat menyukai lagu-lagu yang dibawakan ayahnya. Selain lagu dangdut, Ridho juga jatuh cinta dengan lagu-lagu India.

Saat usia sekolah menengah, Ridho sering menyaksikan ayahnya pentas di panggung keliling daerah Indonesia. Bahkan saat kelas 3 SMP, ia kadang ikut bernyanyi sepanggung bersama ayahnya. Ridho banyak belajar dangdut dari Raja Dangdut yang sekaligus ayahnya ini.

Tampaknya, yang diwarisi kepada Ridho tak hanya wajah ayahnya yang mirip dengannya, tapi seni darah dangdutnya juga mengalir deras kepada dirinya. Memasuki usia remaja, Ridho Rhoma mendirikan grup Sonet 2, mengikuti jejak ayahya dengan Soneta Grup.

Pada 22 Januari 2009, Ridho bersama gurp band dangdut Sonet 2 meluncurkan album dangdut perdananya bertajuk "Menunggu". Dalam album ini, Ridho memilih lagu ugggulan "Menunggu" dan "Kerinduan". Meski masih kental pengaruh sang Raja Dangdut, Rhido lebih mengusung musik dangdut pop.

Kehadirannya di belantika musik mendapatkan respon yang luar biasa. Suara dan musiknya yang enak didengar dan familiar mengantarkan dirinya mendapatkan beberapa penghargaan.

Ridho dan bandnya diganjar penghargaan bergengsi sebagai Artis Solo Pria/Dangdut Terbaik dalam ajang Anugerah Musik Indonesia 2009 lewat lagu "Menunggu". Sejak itu, saat berumur 20 tahun, Ridho Rhoma disebut-sebut sebagai Pangeran Dangdut yang akan mengikuti jejak sang ayah Raja Dangdut.

Ayahnya pun tak berpangku tangan dan mendorong anaknya berkarya. Pasalnya, Ridho Rhoma menjadi harapan ayahnya di antara anak-anaknya yang lain yang terjun di dunia musik.

Rhido pun terus mengeluarkan album terbarunya seperti Menanti (2010), Mengawasi (2011), dan Memantau (2012). Sukses Ridho mulai mengalir deras. Beragam tawaran datang kepadanya. Mulai dari model iklan, main film, hingga membuat lagu sondtrack film.

Pada awal tahun 2017, ia kembali merilis single terbarunya berjudul "Mengapa". Ia pun gencar melakukan promosi. Selain, lewat akun media sosialnya di twitter dan instagram, ia juga berkunjung ke kantor-kantor media untuk mengenalkannya.

Sayang, pada akhir Maret 2017, memasuki usia 28 tahun, ia harus tersandung kasus Narkoba. Ridho Rhoma tertangkap polisi karena kedapatan memiliki sabu di sebuah hotel di Jakarta. Semua orang kaget. Ayah dan ibunya pun lebih kaget lagi, mengapa ini terjadi pada pangerannya? (*)


KELUARGA
Orang tua: Rhoma Irama - Marwah Ali

KARIER

Diskografi
Menunggu (2009)
Menanti (2010)
Mengawasi (2011)
Memantau (2012)

Soundtrack Film
Dawai 2 Asmara
Sajadah Ka'bah
Assalamualaikum Beijing

Filmografi
Dawai 2 Asmara (2010)
Sajadah Ka'bah (2011)
Sajadah Ka'bah 2 (2014)



Berita Terkait
Ridho Roma Happy Banget, Lomba Cipta Lagu Dangdut Diikuti Peserta Amerika dan Australia

Ridho Roma Happy Banget, Lomba Cipta Lagu Dangdut Diikuti Peserta Amerika dan Australia

Musik

19 Januari 2025
Rhoma Irama Targetkan Dangdut Go International lewat Lomba Ini

Rhoma Irama Targetkan Dangdut Go International lewat Lomba Ini

Musik

12 Desember 2024
7 Artis Berkali-kali Terjerat Kasus Narkoba, Terbaru Ammar Zoni

7 Artis Berkali-kali Terjerat Kasus Narkoba, Terbaru Ammar Zoni

Gosip

10 Maret 2023
Penuh Teka-teki, Ini Fakta Pernikahan Ridho Rhoma yang Masih Diragukan

Penuh Teka-teki, Ini Fakta Pernikahan Ridho Rhoma yang Masih Diragukan

Gosip

22 November 2022
Kisah Nabi Ibrahim Mantapkan Daniel Mananta, Elly Sugigi Janji Gak Nikah Lagi

Kisah Nabi Ibrahim Mantapkan Daniel Mananta, Elly Sugigi Janji Gak Nikah Lagi

Showbiz

21 November 2022
Elvy Sukaesih Hapus Unggahan Soal Pernikahan Ridho Rhoma, Kenapa?

Elvy Sukaesih Hapus Unggahan Soal Pernikahan Ridho Rhoma, Kenapa?

Gosip

20 November 2022
Ridho Rhoma Resmi Menikah dan Alasan Daniel Mananta Temui UAS

Ridho Rhoma Resmi Menikah dan Alasan Daniel Mananta Temui UAS

Showbiz

20 November 2022
Ridho Rhoma Resmi Menikah, Kecantikan Sang Istri Banjir Pujian

Ridho Rhoma Resmi Menikah, Kecantikan Sang Istri Banjir Pujian

Gosip

19 November 2022
Rhoma Irama Gak Marah Ridho Rhoma Narkoba, Tapi Murka Jika Anaknya Langgar Ini

Rhoma Irama Gak Marah Ridho Rhoma Narkoba, Tapi Murka Jika Anaknya Langgar Ini

Gosip

11 November 2022
Disunggung Soal Kasus Narkoba Ridho Rhoma, Rhoma Irama: Asal Jangan Murtad

Disunggung Soal Kasus Narkoba Ridho Rhoma, Rhoma Irama: Asal Jangan Murtad

Gosip

4 November 2022
Rhoma Irama Sebut Lagu 'Syahdu' Miliknya Bisa Sembuhkan Sakit Kanker, Bagaimana Bisa?

Rhoma Irama Sebut Lagu 'Syahdu' Miliknya Bisa Sembuhkan Sakit Kanker, Bagaimana Bisa?

Musik

3 November 2022
Menyesal, Ridho Rhoma Menangis di Depan Rhoma Irama

Menyesal, Ridho Rhoma Menangis di Depan Rhoma Irama

Gosip

27 Mei 2022
Ridho Rhoma Bebas Bersyarat, Rhoma Irama: Dia Lebih Religius

Ridho Rhoma Bebas Bersyarat, Rhoma Irama: Dia Lebih Religius

Gosip

4 Mei 2022
Ini Alasan Ridho Rhoma Bebas dari Penjara Lebih Cepat

Ini Alasan Ridho Rhoma Bebas dari Penjara Lebih Cepat

Gosip

2 Mei 2022
Berkah Lebaran, Ridho Rhoma Bebas dari Tahanan

Berkah Lebaran, Ridho Rhoma Bebas dari Tahanan

Gosip

2 Mei 2022
Dapat Remisi, Ridho Rhoma Bebas Bersyarat Hari Pertama Lebaran

Dapat Remisi, Ridho Rhoma Bebas Bersyarat Hari Pertama Lebaran

Metro

2 Mei 2022
Ramadhan Tanpa Ridho, Begini Kata Rhoma Irama

Ramadhan Tanpa Ridho, Begini Kata Rhoma Irama

Gosip

23 April 2021
Deretan Artis yang Ditangkap karena Narkoba Lebih dari Sekali

Deretan Artis yang Ditangkap karena Narkoba Lebih dari Sekali

Gosip

2 Maret 2021
KPK Duga Walkot Banjar Bayar Anak Rhoma Irama Pakai Uang Rasuah

KPK Duga Walkot Banjar Bayar Anak Rhoma Irama Pakai Uang Rasuah

Nasional

16 Februari 2021
Ridho Rhoma Beli Ekstasi Rp500 Ribu Per Butir?

Ridho Rhoma Beli Ekstasi Rp500 Ribu Per Butir?

Gosip

10 Februari 2021
Share :