"Ancaman radikalisme dan terorisme belum akan berakhir jika tujuan dari kelompok radikal terorisme dalam membentuk Daulah Islamiyah belum terwujud dan masyarakat sendiri termasuk para ulama bersifat apatis," jelas Konjen Pol Saud Usman Nasution di Kompleks Indonesia Peace and Security Center (IPSC), Sentul, Bogor, Rabu (6/1/2016).
Pria kelahiran Mandailing Natal, Sumatera Utara, 25 Februari 1958 ini adalah lulusan Akademi Polisi (Akpol) tahun 1981 setelah sebelumnya menyelesaikan pendidikan SMA Negeri 2 Padang Sidempuan, Sumatera Utara.
Selama kariernya di kepolisian, banyak tugas reserse yang dijalaninya. Saud Usman mulai disegani namanya saat menjadi wakil kepala detasemen khusus (Wakadensus) 88 Anti Teror. Kariernya terus melejit, dalam hitungan bulan, dia langsung menjadi Kepala Datasemen Khusus 88 Antiteror Polri dengan pangkat Komisaris Besar pada tahun 2009.
Sukses menangani kasus teror, Saud Usman diangkat menjadi direktur I Keamanan Transnasional Bareskrim Polri. Tak lama kemudian, pada tahun 2012 Saud Usman ditunjuk untuk menjadi Wakil Kepala Badan Reserse Kriminal (Wakabareskim) yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Pol. Bekto Suprapto.
Pada tahun 2013 Saud Usman ditugaskan ke daerah sebagai Kapolda Sumatera Selatan dan setahun kemudian ia menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) pada tanggal 9 Oktober Tahun 2014. Dua tahun menjabat Kepala BNPT, ia digantikan oleh Tito Karnavian. Hanya beberapa minggu menjabat Tito kembali diganti oleh Suhardi Alius.
PENDIDIKAN
SMA Negeri 2 Padang Sidempuan, Sumatera Utara
Akademi Polisi (AKPOL) 1981
KARIER
Wakadensus 88 Anti Teror
Kadensus 88 Anti Teror, 2009
Dir I/Kamtrannas Bareskrim Polri, 2009
Sahli Kapolri Bid. Sosbud, 2010
Kadiv Humas Polri, 2011
Wakabareskrim Polri, 2012
Staf ahli Kapolri
Kapolda Sumatera Selatan, 2013
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, 2014-2016
Berita Terkait
DPR Dukung Penambahan Anggaran BNPT
Politik
30 Oktober 2024
Jadi Kepala BNPT, Irjen Eddy Fokus 3 Hal Cegah Terorisme
Nasional
11 September 2024
BNPT: Sepanjang 2023 Tidak Ada Aksi Terorisme di Indonesia
Nasional
29 Desember 2023