Pria kelahiran Lampung, 6 Maret 1982 ini memilih kariernya di dunia jurnalistik. Tomy Ristanto, suka dipanggil Tomrist, mengawali profesi wartawan setelah lulus kuliah dari Univeritas Islam Indonesia, Yogyakarta.
Karier jurnalistiknya ia mulai di Metro TV pada tahun 2004. Di sini, ia menjadi reporter, presenter, hingga produser program. Mulai dari program Metro Pagi, Top 9 News, hingga Metro Siang.
Ia juga sempat didaulat sebagai koordinator liputan Metro TV. Di Metro TV, Tomy bertahan hingga 2010.
Keluar dari Metro TV, pecinta olahraga bulutangkis ini bergabung dengan Trans7 pada Desember 2010. Di tempat baru ini, Tomy juga menjadi presenter dan produser berita, salah satunya produser investigasi Trans7.
Pada tahun 2015, pria yang memiliki blog ini pindah ke Net.TV. Kariernya di sini makin naik, ia menjadi produser senior dan presenter berita beberapa program, seperti NET.05, NET.12, NET.16, dan host talk show eklusif "Satu Indonesia".
Karier jurnalistiknya, yang netral terhadap kepentingan politik, makin sempurna setelah lajang penyandang gelar magister ini ditunjuk oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menjadi moderator debat kelima Capres-Capwapres Pilpres 2019.
Tomy dari NET.TV dan Balques Manisang tvOne diminta KPU untuk memandu debat antara pasangan Capres-Cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo-Sandi yang digelar dan disiarkan secara langsung pada 13 April 2019 di Jakarta. (AC/DN) (Photo/Tomy Ristanto)
PENDIDIKAN
SMUN 9 Bandar Lampung, 1997 – 2000
S1, Fakultas Hukum, Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta,2000 - 2004
S2, Magister Komunikasi Politik, Universitas Paramadina, Jakarta, 2011-2015
KARIER
METROTV, 2004-2010
TRANS7, 2010-2015
NET.TV, 2015-sekarang
PENGHARGAAN
Runner up (Team), National Moot Court Competition of the ASEAN Law Student, Brawijaya University, Malang, Jawa Timur, 2002.
Penerima, The scholarship from Yayasan Supersemar, 2003
The Best Participant of the Diplomatic Course, The International Relation Department Muhammadiyah University Yogyakarta collaborated with the Department of Foreign Affair Republic of Indonesia, 2004
Finalis, The News Presenter Competition, Liputan 6 SCTV Goes to Campus 2004
Runner up of the South East Asia Youth Program (SEAYP-Japan), Yogyakarta delegation, 2006
Runner up of Metro TV Annual Master Scholarship 2010
Penerima, the Indika Energy – Paramadina Graduate School Full Scholarship for Master Degree, 2010
Finalis, The Anugerah Penyiaran KPI Riau - A feature category : Pustaka Indonesia “Madu Sialang”
Finalis, The Anugerah Penyiaran Ramadan 2018, “Muslim Traveller” Program, NET.TV, 2018
Berita Terkait