Sinopsis Dr. Lawyer, Drama Comeback So Ji Sub

Drama Korea Dr. Lawyer
Sumber :
  • AsianWiki.

VIVA – Dr. Lawyer merupakan drama comeback dari aktor So Ji Sub setelah menikah dengan reporter Jo Eun Jung pada 2019 lalu. Dr. Lawyer juga menjadi comeback pertamanya usai membintangi drama Terius Behind Me di tahun 2018 lalu.

Rekomendasi Drakor 2024 Wajib Ditonton: Dijamin Bikin Kamu Ketagihan Sampai Nggak Bisa Tidur!

Selain So Ji Sub, Dr. Lawyer yang dijadwalkan tayang di MBC pada awal pertengahan 2022 ini juga dibintangi oleh Im Soo Hyang, dan Shin Sung Rok. Lantas, seperti apa keseruan dari drama Dr. Lawyer ini? Berikut sinopsis Dr. Lawyer, dikutip dari berbagai sumber, Rabu 9 Maret 2022. 

Drakor Dr. Lawyer, menceritakan sosok Han Yi Han (So Ji Sub) yang merupakan seorang ahli bedah elit. Dia lulus di sekolah kedokteran terbaik di Korea Selatan dan memiliki gelar dua spesialis, yakni bedah umum dan bedah kardiotoraks.

Behind the Scene My Sweet Mobster, Uhm Tae Goo dan Han Sun Hwa Berbagi Tawa di Lokasi Syuting

Namun, salah satu operasi yang ditangani oleh Han Yi Han mengubah hidupnya. Han Yi Han percaya dia melakukannya dengan baik saat operasi itu, tetapi pasiennya meninggal. Akibat insiden tersebut, lisensinya sebagai dokter spesialis pun dicabut.

So Ji Sub.

Photo :
  • MBC
Ini Peringkat Reputasi Brand Aktor Korea Selatan Bulan Juli

Empat tahun kemudian, Han Yi Han kemudian beralih profesi sebagai  pengacara, yang berspesialisasi dalam litigasi medis. Ia pun berusaha mengungkap kebenaran di balik kematian mantan pasiennya.

Dalam persidangannya, Han Yi Han membela para korban dan mencoba menghukum mereka yang melakukan malpraktik dan kelalaian medis. Dia bekerja dengan jaksa penuntut umum, yang kehilangan anggota keluarga dan kekasih karena operasi yang dilakukan Han Yi Han.

Dalam drama Dr. Lawyer ini, Im Soo Hyang akan berperan sebagai jaksa Geum Seok Young dari Departemen Kejahatan Medis Kantor Kejaksaan Distrik Pusat Seoul. Dia memegang teguh keyakinan bahwa penjahat tak boleh mendapat pengampunan atau keringanan, tetapi benar-benar harus dihukum.

Sementara terdakwa yang benar-benar tidak bersalah, Geum Seok Young bersemangat untuk menyatakan mereka tidak bersalah daripada pengacara mereka sendiri. Sementara itu, Shin Sung Rok, akan berperan sebagai CEO Jayden Lee dalam drama Dr. Lawyer ini.

Hingga saat ini pihak MBC belum memberikan detail tanggal secara pasti kapan penayangan perdana dari drama Korea Dr. Lawyer ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya