Empat Aktor Tampan Ini Buktikan Kutu Buku Juga Keren

Serial Age of Youth
Sumber :
  • soompi

VIVA.co.id – Bicara tentang sosok yang biasa disebut nerd, mereka itu identik sebagai kutu buku, berkacamata tebal, kemeja dikancingkan hingga atas. Tetapi, berkat drama-drama Korea ini, kesan nerd yang seperti itu seakan terhapus. 

Sempat Ditunda, Ini Sinopsis Kill Heel yang Tayang Malam Ini

Dalam drama Korea yang kini sudah banyak dikenal masyarakat, tidak hanya dikenal sosok pria pewaris keluarga kaya, pria bandel, tetapi juga ada karakter nerd yang digambarkan berbeda dari biasanya.

Bahkan, bisa jadi mengubah selera wanita sekarang, mereka justru menilai pria nerd itu seksi. Bahkan, di mata wanita, mereka terlihat jauh lebih seksi sekarang. Cari tahu seperti apa karakter nerd dalam drama yang sukses mencuri perhatian seperti dilansir Soompi, Selasa 17 Oktober 2017.

Drama Thirty-Nine Gak Tayang Minggu Depan, Ini Alasannya

Do Min Joon

Sulit untuk tidak jatuh cinta pada karakter yang diperankan Kim Soo Hyun dalam drama My Love from the Star ini. Kalau di tokoh pahlawan super dikenal Clark Kent, maka di dunia Kdrama ada sosok Do Min Joon yang memiliki sisi misterius, sekaligus imut di sisi lainnya. 

10 Drama Korea Bikin Nangis, Siapin Tisu Kalau Mau Nonton

Kim Soo Hyun

Hidup selama ribuan tahun, membuat Do Min Joon masih menggunakan bahasa kaku dari zaman Joseon. Sementara itu, saat ini, dia hidup sebagai profesor di sebuah universitas, di mana dia akhirnya bertemu dengan pujaan hatinya, Cheon Song yi.

Kwan Ho Cang

Sosok nerd klasik ditemukan dalam diri karakter yang diperankan Lee Yoo Jin di drama Age of Youth 2. Pemalu, sangat sajin, dan terobsesi dengan organisasi, hal itu dikombinasikan dengan kebaikan hati, membuat kepribadiannya sangat menarik.

Kim Bung Do

Sosok Kim Bung Do yang diperankan Ji Hyun Woo ini merupakan sosok nerd di zaman dulu kala. Di era Joseon, dia adalah seorang siswa pintar. Menembus waktu hingga ke abad 21, karakternya menjadi lebih mengagumkan, dia berjuang demi bisa bersama gadis pujaannya di abad 21

Taek

Siapa tak jatuh cinta dengan sosok yang diperankan Park Bo Gum dalam drama Reply 1988 ini. Seorang jenius di bidang baduk, dan menjadi juara nasional, sulit untuk tidak jatuh hati dengan sosoknya yang selalu tersenyum manis meski dengan dandanan super kuno. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya