Penggemar Cerita Romansa dan Fantasi Catat, 12 Drama Tiongkok Ini Bakal Tayang di Indonesia

The Last Immortal
Sumber :
  • WeTV

VIVA Showbiz – Perkembangan serial drama Tiongkok kini tak kalah populer dibandingkan dengan drama Korea Selatan. Serial drama asal negeri Tirai Bambu juga tak kalah bervariasi dengan banyaknya genre menarik mulai dari dari romansa, fantasi, hingga petualangan, yang akan memikat penonton dengan berbagai cerita dan karakter yang menarik.

Menonton drama Tiongkok juga sangat cocok untuk mengisi waktu luang terutama di hari libur atau waktu senggang setelah bekerja. Berikut ini adalah daftar drama Tiongkok yang akan tayang dan patut untuk dinantikan.

1. My Girl 

Serial drama yang satu ini akan menampilkan Xing Zhaolin dan Xing Fei sebagai pemeran utama. Cerita cinta yang manis di antara kedua karakter film ini dijamin akan membuat penonton terbawa perasaan.

2. The Last Immortal 

Dibintangi oleh Zhao Lusi dan Wang Anyu, The Last Immortal menghadirkan kisah fantasi epik yang akan membawa penonton ke dunia yang luar biasa.

3. Yong An Dream  

Ouyang Nana dan Jeremy Tsui akan memainkan peran utama dalam drama Yong An Dream. Drama yang satu ini tidak hanya menampilkan sisi romansa tetapi juga akan mengeksplorasi berbagai petualangan dan misteri yang membawa penonton menjelajah banyak hal.

4. Sword and Fairy 

Serial yang satu ini akan menghadirkan Xu Kai dan Yu Shuxin. Keduanya bakal bersatu dalam petualangan epik dengan latar belakang dunia fantasi yang spektakuler.

5. Everlasting Longing 

Angelababy dan Song Weilong didapuk sebagai bintang utama Everlasting Longing. Serial drama ini membawakan sebuah kisah cinta yang penuh intrik dan emosi. 

6. Love Has Fireworks 

Tan Jianci dan Wang Churan akan membuat hati penonton berdegup kencang dengan drama romantis Love Has Fireworks. Kisah cinta yang penuh lika-liku pastinya akan membuat siapa pun penasaran dengan akhir ceritanya.

7. As Beautiful As You 

Seven Tan dan Xu Kai akan membawa cerita cinta yang indah dalam serial drama As Beautiful As You. Serial yang satu ini akan menghadirkan romansa sebuah pasangan yang penuh gairah.

8. Amidst a Snowstorm of Love 

Wu Lei (Leo Wu) dan Zhao Jinmai didapuk menjadi pemeran utama dalam drama Amidst a Snowstorm of Love. Kisah Amidst a Snowstorm of Love akan membawa penonton mengeksplorasi kisah cinta dalam situasi yang penuh tantangan.

9. Love Me Love My Voice 

Tan Jianci dan Zhou Ye akan menghibur penonton dengan kisah cinta yang manis dalam Love Me Love My Voice. Meskipun kisah cintanya terlihat romantis, tetapi perjalanannya tak semulus yang orang lain bayangkan.

10. The Legend of ShenLi 

Hubungan Mencair, Trump Undang Xi Jinping ke Acara Pelantikannya Sebagai Presiden

Drama yang satu ini akan menyatukan Zhao Liying dan Lin Gengxin dalam sebuah kisah epik yang memukau dan penuh petualangan.

11. Battle Through the Heaven 

Kapal Perang China Berada di Perairan Taipei, Militer Taiwan Siaga Tinggi

Aktor He Luoluo dan Ding Xiaoying akan membawa petualangan seru dalam Battle Through the Heaven. Setiap adegan yang mendebarkan siap-siap memikat hati para penontonnya.

12. Wonderland of Love 

Kedaulatan Global Diancam Serangan Sistematis Tiongkok?

Xu Kai dan Jing Tian akan membintangi drama Wonderland of Love, yang mana kisahnya akan membawa penonton dalam petualangan romantis yang menarik.

Para penggemar drama Tiongkok pasti tidak akan melewatkan kesempatan untuk menonton seri-seri yang menarik ini. Ke-12 drama tersebut akan tayang di Indonesia lewat platform streaming OTT yang sedang naik daun WeTV.

Ilustrasi anak pakai masker.

Penting Diketahui tentang HMPV, Waspada Penyebarannya Pada Anak dan Lansia

 Wabah Human Metapneumovirus (HMPV) telah menimbulkan kekhawatiran di seluruh dunia mengenai penyebarannya, cara penularannya, dan yang paling penting adalah gejalanya.

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025