Strong Woman Do Bong Soon Dibuat Sekuel, Ini Deretan Pemainnya

Para pemain drama Korea Strong Woman Kang Nam Soon.
Sumber :
  • Allkpop

VIVA – Drama Korea yang sempat populer di 2017, Strong Woman Do Bong Soon akan segera dibuat sekuel. Deretan para pemerannya pun tak main-main.

8 Bintang Drama Korea Ini Ternyata Lahir di Luar Negeri, Siapa Saja?

Pada 27 Mei waktu Korea, laporan sejumlah media memastikan bahwa Lee Yoo Mi, Ong Seong Wu, Byun Woo Seok, Kim Jung Eun dan Kim Hae Sook terpilih menjadi pemain dalam sekuel Strong Woman Do Bong Soon, berjudul Strong Woman Kang Nam Soon yang akan tayang di JTBC.

Strong Woman Kang Nam Soon ditulis oleh penulis skenario Baek Mi Kyung yang membuat cerita asli Strong Woman Do Bong Soon. Sekuel ini akan menceritakan anak perempuan, ibu dan nenek dengan gen superior yang memberi mereka kekuatan luar biasa.

4 Momen Mengejutkan di Good Partner Episode 6-7

Aktris Kim Jung Eun akan memerankan ibu yang membela keadilan bernama Hwang Geun Joo, dia mencari anak perempuannya yang hilang. Bersama Kim Jung Eun, aktris yang melambung lewat serial Squid Game, Lee Yoo Mi akan memerankan gadis bernama Kang Nam Soon. Kang Nam Soon adalah gadis yang berasal dari Mongolia yang mencari ibunya.

Kemudian, aktris veteran Kim Hae Sook akan memerankan seorang nenek pemberani yang bekerja sebagai tukang daging. Karakternya pun akan melengkapi keluarga dengan kekuatan super itu.

Keseruan di Balik Layar DNA Lover, Jung In Sun dan Choi Siwon Tertawa Terbahak-bahak di Lokasi Syuting

Di sisi lain, idol yang merangkap aktor Ong Seong Wu akan memainkan peran sebagai detektif bernama Kang Hee Sik, dia ditugaskan untuk meringkus aksi penjualan narkoba berskala besar di Gangnam.

Park Bo Young dalam drama Strong Woman Do Bong Soon

Photo :
  • JTBC

Terakhir, aktor Byun Woo Seok bergabung dalam deretan pemain sebagai penjahat misterius bernama Ryu Si Oh.

Dikutip dari Allkpop, Strong Woman Kang Nam Soon akan diarahkan oleh PD yang pernah bekerja untuk drama Work Later, Drink Now. Sekuel ini dijadwalkan akan tayang di awal 2023.

Drakor Lovely Runner

8 Drakor Bikin Baper di Tahun 2024: Chemistry Pemainnya Bikin Halu Penonton

Bisa jadi rekomendasi tontonan seru, berikut 8 drakor dengan chemistry pemainnya yang mencuri perhatian dan bikin baper. 

img_title
VIVA.co.id
13 Desember 2024