Sambut Tahun Baru Bersama Reality Keluarga THE ANDARANS di ANTV

Reality show pasangan Raffi Ahmad-Nagita Slavina dalam
Sumber :
  • ANTV

VIVA – Sambut tahun 2022, ANTV menghadirkan reality show kehidupan pasangan favorit tanah air yaitu Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dalam THE ANDARANS. Kehadiran anggota baru di keluarga Andarans menghadirkan berbagai kisah yang dapat disaksikan mulai tanggal 1 Januari 2022, setiap hari Sabtu pukul 10.00 WIB hanya di ANTV.

Haru Banget, Momen Kenangan Siraman Nagita Slavina Bareng Titiek Puspa

“Di The AndaRans pemirsa dapat melihat bagaimana keseharian dan keseruan keluarga Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Rafathar dan tentunya anggota terbaru, Rayyanza,” ungkap Riyandri Tjahjadi, Corporate Communication Manager ANTV.

“Kami harap lewat tayangan ini pemirsa setia ANTV khusunya penggemar keluarga Rans dapat terhibur dan membuat akhir pekannya lebih berwarna,” lanjutnya.

Raffi Ahmad Sempat Ngumpet di Apartemen Zaskia Sungkar dan Irwansyah, Kenapa?

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kini tidak hanya mengurus Rafathar Malik Ahmad, namun juga anak keduanya yang baru saja lahir bernama Rayyanza Malik Ahmad.

Dibongkar Zaskia Sungkar, Begini Sisi Lain Masa Lalu Raffi Ahmad yang Tak Pernah Terungkap

Kehadiran Rayyanza memberikan warna dan cerita baru setiap harinya di rumah Andara.

Bersama dengan orang-orang terdekatnya yaitu Merry, Sensen, Mbak Lala dan Dimas Ahmad, berbagai tingkah lucu dan keseruan hadir setiap harinya.

Episode perdana dimulai dengan keheobohan di rumah Andara, ketika Raffi diminta untuk menjaga Rayyanza, Raffi masih kewalahan dan melakukan kesalahan sehingga membuat Gigi harus tetap turun tangan.

Di sisi lain, Dimas yang baru saja kembali dari Bali datang menengok Rayyanza dan memberikan hadiah. Dimas juga turut serta membantu Gigi dan Merry merapihkan bingkisan yang akan dibagikan ke panti asuhan.

Seperti apa keseruan lainnya di rumah Andara? Saksikan “The AndaRans” setiap hari Sabtu pukul 10.00 WIB di ANTV.

Livy Renata

Dihujat Netizen Usai Sebut Suka Raffi Ahmad, Livy Renata Angkat Bicara: Aku Kayanya Salah Melulu!

Livy Renata dihujat netizen setelah blak-blakan menyebut Raffi Ahmad sebagai sosok idaman. Begini klarifikasi dan pengakuan jujurnya.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2025