Tantangan Aktor Jepang Main di Serial Miss Sherlock
- HBO Asia
VIVA – Pemeran Kento Futaba dalam serial HBO Miss Sherlock, Yukiyoshi Ozawa, menjelaskan mengenai karakternya dalam film yang diadaptasi dari novel legendaris karya Sir Arthur Conan Doyle tersebut.
Dia mengaku, tantangan terbesar yang dihadapinya adalah berupaya menjadi karakter yang kecerdasannya setara dengan Miss Sherlock. Tokoh sentral tersebut diperankan oleh Yûko Takeuchi.
"Menurut saya pribadi, yang paling cerdas di film ini tentu saja Kento, hahaha. Saya pikir pastinya Miss Sherlock (Yûko Takeuchi) lah yang paling cerdas dan paling cantik, karena memang dia tokoh sentralnya," kata Ozawa kepada VIVA melalui sambungan suara, Senin, 28 Mei 2018.
Terkait Miss Sherlock di HBO Asia itu sendiri, Ozawa menilai bahwa serial ini merupakan salah satu yang legendaris, sebab, peran Sherlock biasanya dimainkan oleh aktor pria. Dengan diperankan oleh wanita, serial ini punya sesuatu baru yang layak dinantikan.
Selain itu, meski para pemain Miss Sherlock mampu berbahasa Inggris, namun keputusan rumah produksi untuk menggarapnya dalam Bahasa Jepang merupakan hal yang patut diapresiasi.
"Ini adalah drama legendaris yang besar untuk HBO Asia. Kekuatan dari film drama ini adalah di mana kita para aktor, harus memainkan peran dalam bahasa Jepang dan dengan subtitle Bahasa Inggris," kata Ozawa.
"Karena biasanya kan kalau untuk orang Asia, mereka memang telah belajar Bahasa Inggris. Tetapi seperti Anda tahu bahwa kebanyakan aktor dan aktris kita di Asia pun sebenarnya juga bisa berakting dengan dua bahasa," ujarnya lagi.