Keinginan Yon Koes Plus yang Belum Tercapai
- VIVA/Ikhwan Yanuar
VIVA – Salah seorang anggota keluarga besar Koeswoyo, Mirza Riadiani Kesuma atau lebih dikenal dengan nama Chicha Koeswoyo mengaku menjadi salah satu anggota keluarga yang menemani almarhum Yon Koeswoyo di saat-saat terakhirnya sebelum dipanggil Sang Khalik.
Anak tertua Nomo Koeswoyo itu bahkan sempat membujuk adik dari ayahnya tersebut agar mau dirawat di rumah sakit.
"Saya datang ke sini, saya bujuk. Tapi memang ini keputusan beliau penginnya di rumah," ujar Chicha saat ditemui di rumah duka kawasan Pamulang, Tangerang Selatan, Jumat 5 Januari 2018.
Chicha mengaku, almarhum Yon Koeswoyo memang memiliki kesan tersendiri dengan kediamannya saat ini, sehingga dia lebih memilih di rawat di rumah daripada di rumah sakit.
Apalagi, Yon juga sempat berbahagia demi mendengar band 2nd Generation -yang merupakan proyek musik terbaru dari anak-anak keluarga Koeswoyo- yang berencana manggung di Lombok pada Februari 2018 mendatang.
Mantan penyanyi cilik ini sangat sedih almarhum tidak sempat menyaksikan band yang digawangi Gerry, Chicha, beserta beberapa anggota keluarga Koeswoyo lainnya itu, manggung dalam acara di Lombok tersebut.
"Soalnya (band) kita 2nd Generation latihannya di sini. Bahkan terakhir senang banget dia dengar ada show besar 2nd Generation di Lombok. Rencananya Februari besok," ujarnya.