Suarakan Nasib Pengungsi, Rita Ora Gagas 'Open Mic Project'
- instagram rita ora
VIVA – Penyanyi Rita Ora menggagas sebuah platform yang bertujuan untuk menampung semua kisah dan inspirasi musik dari para fansnya, terutama bagi para pengungsi. Nantinya, dalam platform yang diberi nama 'Open Mic Project' ini, Rita juga akan bermitra dengan Absolut sebagai official partner.
Dilansir dari People, Senin 23 Oktober 2017, penyanyi berusia 26 tahun ini mengaku jika dirinya ingin menyediakan sebuah platform, yang bisa digunakan untuk memperkuat dan menyatukan suara orang-orang dari seluruh penjuru negerinya.
Nantinya, dalam platform itu para fans akan diminta untuk berbicara tentang bagaimana musiknya dapat menginspirasi mereka, dan bisa diterima di Amerika Serikat.
Dalam sebuah video di lansiran yang sama, Rita pun mengungkapkan maksudnya itu dengan meminta pengajuan tentang kisah nyata dari para penggemarnya tersebut. Setelah itu, kisah nyata itu harus disertakan melalui TheOpenMicProject.com, dengan batas waktu hingga 1 Desember 2017.
Setelah batas waktu itu, Rita akan coba membuat sebuah lagu dari latar belakang kisah-kisah tersebut, dan merilisnya dalam waktu dekat untuk Grammy Awards pada Februari 2018.
"Sebagai pengungsi, saya tahu secara langsung bagaimana mengisolasi hal itu sehingga dapat dirasakan sebagai sebuah kesalahan dalam menghadapi kesulitan. Saya senang bisa bergabung dengan Absolut dan The Open Mic Project, karena kami menggunakan musik sebagai cara untuk menyatukan orang," kata Rita.
Diketahui, Rita Ora baru saja merilis single terbarunya pada Jumat 20 Oktober 2017. Single yang berjudul 'Anywhere' itu dirilisnya bersama dengan sebuah video yang penuh warna, melalui laman akun twitter miliknya @RitaOra.
#ANYWHERE is out everywhere!!! SO excited for you all to hear this one ???????? https://t.co/DOMYHXBZ6w pic.twitter.com/4EHCRLaQR4
— Rita Ora (@RitaOra) 20 Oktober 2017