Duet Bareng God Bless, Raisa: Amazing!

Raisa
Sumber :
  • instagram.com/raisa6690

VIVA.co.id – Dalam sebuah acara di stasiun televisi swasta, Raisa berkesempatan untuk duet dengan band rock legenda Tanah Air, God Bless.

Bertahun-tahun Dirahasiakan, Wajah Zalina Putri Raisa dan Hamish Daud Akhirnya Terungkap

Membawakan tembang hit, Panggung Sandiwara, yang dimainkan secara akustik oleh Ian Antono sang gitaris, istri dari Hamish Daud itu pun mengaku bangga bisa bernyanyi dengan Ahmad Albar sang legenda.

"Amazing! Aku bisa punya kesempatan buat nyanyiin lagu yang amazing, the legend," ujar Raisa, saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu 11 Oktober 2017.

Raisa Kesetrum di Panggung? Rambutnya Berdiri Tegak Bikin Heboh Netizen

Pada kesempatan yang sama, Ahmad Albar pun sempat menjelaskan mengenai makna dari lagu yang telah berusia lebih dari 40 tahun tersebut.

Dengan lirik yang sederhana, Iyek, begitu ia karib disapa, mengaku lirik dan makna lagu tersebut memang masih relevan hingga saat ini.

Momen Raisa Tampil di GBK Usai Laga Indonesia Vs Australia, Suaranya Bikin Merinding

"Sebenarnya, lagu ini diciptakan liriknya oleh Taufik Ismail. Waktu itu, saya juga tanya maksudnya lagu Panggung Sandiwara ini bercerita tentang apa sih. Intinya, ya tentang panggung sandiwara," ujar Iyek sambil tertawa.

"Tapi sampai sekarang, tahun 2017 ini, relevansi lagunya itu luar biasa," ujar Raisa menambahkan. (asp)

Raisa

Sibuk Banget Sampe Gak Sempet Pergi Spa, Begini Cara Raisa Me-Time dan Relaksasi

Raisa adalah salah satu penyanyi wanita Tanah Air yang punya jam terbang sangat padat. Dalam waktu 24 jam saja, sangat memungkinkan bagi Raisa tampil di beberapa panggung

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024