Konser Dream Theater Batal Digelar di Candi Prambanan
- Daru Waskita/Yogjakarta/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Konser JogjaROCKarta yang sedianya akan digelar di Candi Prambanan pada 29 dan 30 September 2017 dibatalkan dan dikembalikan ke tempat semula yaitu di Stadiun Kridosono, Kota Yogyakarta.
Rajawali Indonesia Communication promotor JogjaROCKarta membenarkan pindahnya venue JogjaROCKarta dari kawasan Candi Prambanan ke Stadiun Kridosono Kota Yogyakarta.
"Ya hari ini kita putuskan untuk pindah dengan berbagai pertimbangan seperti adanya keberatan yang disampaikan ke kita," ujar CEO Rajawali Indonesia Communication, Anas Syahrul Alimi, Rabu 27 September 2017.
Anas mengatakan, pendirian panggung di kawasan Candi Prambanan sebenarnya sudah mencapai  70 persen  dan terpaksa  dipindah ke Stadiun Kridosono.
"Kita set ulang panggung di Kridosono. Masih ada waktu hingga panggung siap digunakan untuk konser Jumat 29 September sore hingga malam," ujarnya menambahkan.
Ditanya tentang pemindahan venue diketahui oleh manajemen dari Dream Theater, Anas memastikan bahwa pada awalnya memang konser akan digelar di Stadiun Kridosono. "Sudah kita komunikasikan dan berjalan dengan baik." (mus)