Bakal Datang ke Jakarta, Gak Nyangka LISA BLACKPINK Ternyata Ajukan Permintaan Ini

Lisa BLACKPINK
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, VIVA – LISA BLACKPINK akan kembali bertemu dengan para penggemarnya di Indonesia. Kali ini bukan bersama grup kesayangannya, melainkan untuk acara Fan Meetup eksklusif solo perdananya. Acara tersebut bakal digelar di Beach City International Stadium (BCIS) pada 15 November 2024.

Bahagia Dipeluk Lisa BLACKPINK, Indra Herlambang Speechless Banget!

Untuk acara pertemuan dengan para penggemarnya ini, ternyata LISA disebut-sebut turun tangan langsung menyiapkan segala hal termasuk konsep acar dan penampilannya. LISA juga punya detail tersendiri yang ingin ia tunjukkan kepada penggemar di Indonesia sebagai hadiah sudah menunggu kedatangannya selama ini.

"Di sini dia mau makan apa, di hotel mana, naik apa, segala macam, termasuk konsep panggung gimana, itu dia sendiri," ucap Chairman dan Founder Big Ground Entertainment, Kevin Hermanto, dalam acara Intimate Media Gathering di Jakarta, Rabu 23 Oktober 2024.

Bertemu Penggemar di Jakarta, Lisa: Kalian Sangat Keren!

Mengingat LISA sudah punya label sendiri bernama LLOUD, ia jadi punya keleluasaan untuk mengatur segala kebutuhan di acara fan meet solo perdananya ini. Termasuk soal riders mulai dari akomodasi, hotel, hingga makanan-makanan yang ingin dicicipi oleh sang penyanyi, semuanya sudah dipikirkan dengan sangat matang.

Lisa Blackpink Bocorkan Secuil Album Baru di Fan Meetup Jakarta, Lilies Histeris!

Salah satu hal yang patut dinantikan oleh para penggemar di Indonesia adalah konsep acara yang bukan sekedar fan meeting biasa, melainkan juga sebuah konser eksklusif yang penuh dengan kejutan. LISA akan menampilkan pertunjukan yang istimewa dan unik, didukung oleh penggunaan teknologi visual effect performance canggih untuk menciptakan momen spektakuler di atas panggung.

Yang membuat acara ini lebih spesial, kapasitas tempat duduk di Jakarta sengaja dibatasi untuk menciptakan kesan eksklusif dan pengalaman yang lebih personal bagi LILIES (fans LISA) di Indonesia. Dengan jumlah penonton yang lebih kecil dibandingkan negara lain, kami ingin memastikan setiap penggemar yang hadir bisa merasakan keintiman dan kedekatan yang nyata dengan LISA selama acara berlangsung.

"LISA akan nyanyi buat para fans di Indonesia, lagu terbaru juga akan dibawa di acara ini beserta dancernya yang amazing, beserta teknologi visual yang mereka siapkan, konten-konten juga. Nggak cuma chit chat tapi akan banyak performance," terang Kevin.

"Kita tekankan, di Indonesia lebih eksklusif. Kita paling kecil di bandingkan negara yang lainnya. Tapi untuk keseluruhan sistem, rangkaian, semuanya sama," sambungnya.

Fan Meetup Lisa BLACKPINK

Ini Cerita di Balik Layar dari Fan Meetup Lisa BLACKPINK

Harga tiket yang tinggi sempat memicu respons negatif dari sebagian penggemar dan netizen. Banyak fans mengungkapkan kesulitan untuk membelinya.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024