Deretan Artis Ini Bakal Tampil di Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo Gibran
- VIVA.co.id/B.S. Putra (Medan)
Jakarta, VIVA – Pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden, akan digelar pada Minggu, 20 Oktober mendatang. Rangkaian acara tersebut salah satunya diisi dengan Pesta Rakyat.Â
Panggung Pesta Rakyat sendiri akan ada di 14 titik lokasi di Jakarta. Acara itu terbagi menjadi sesi Pagi (08.30 WIB), Siang (10.00 WIB)) dan Sore (14.00 WIB). Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Kegiatan Pesta Rakyat akan diisi oleh kegiatan menarik untuk dinikmati masyarakat, yakni Door Prize, Hiburan Musik, Stand Makanan Rakyat, Pameran UMKM, dan Bazaar.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari keterangan tertulis, berikut adalah 14 titik lokasi tempat digelarnya Pesta Rakyat.
Titik Panggung Sesi Pagi dimulai sekitar jam 08.30 WIB
1. Di area FX SudirmanÂ
2. Di area Gate 7 GBK
Titik Panggung Sesi Siang dimulai sekitar jam 10.00 WIB
1. Di area Kantor Pusat BRIÂ
2. Di area IntilandÂ
3. Di area Stasiun MRT Setiabudi AstraÂ
4. Di area Graha BNI Dukuh AtasÂ
5. Di area Grand Hyatt Bundaran HIÂ
6. Di area setelah Kedutaan JepangÂ
7. Di area Patung KudaÂ
8. Di area depan Museum NasionalÂ
Titik Panggung Sesi Sore dimulai sekitar jam 14.00 WIB
1. Di area Patung KudaÂ
2. Di area anjungan SarinahÂ
3. Di area depan Mandarin Oriental HotelÂ
4. Di area depan Chillax
Kemudian, akan ada artis yang menjadi penampil di beberapa titik panggung Pesta Rakyat. Seperti di area FX Sudirman akan dimerihakan oleh ADA Band, J-Rocks, dan Govinda. Kemudian di area Kantor Pusat BRI akan menampilkan band KOTAK.
Untuk di area Graha BNI Dukuh Atas, artis yang akan tampil masih dalam tahap negosiasi dan to be confirmed, mereka adalah Happy Asmara, Yura Yunita, dan Andre Taulany & Friends. Sementara di area Grand Hyatt Bundaran HI akan menampilkan Nella Kharisma dan Chaplin Band.
Untuk di area Patung Kuda akan menampilkan RAN, Wali Band, dan El Corona. Selain itu masih banyak lagi penampil lainnya yang akan menghibur di beberapa titip panggung Pesta Rakyat tersebut.Â