Simak! Ini Jadwal dan Lokasi Penukaran Tiket Konser Day6 di Bali
- IG @day6kilogram
Bali, VIVA – Band asal Korea Selatan, Day6, akan menggelar konser mereka yang sangat dinantikan, bertajuk "DAY6 3RD WORLD TOUR: Forever Young", di beberapa kota besar di Indonesia.
Konser ini akan berlangsung di Jakarta, Bali, dan Surabaya, menandai momen spesial bagi para penggemar di tanah air.
Salah satu lokasi konser akan diadakan di Bali, tepatnya di Nusa Dua Convention Center, pada tanggal 13 Oktober 2024, dengan pertunjukan dimulai pukul 18:30 WITA.
Bagi penggemar yang telah membeli tiket, terdapat jadwal penukaran tiket yang perlu diperhatikan. Penukaran tiket akan berlangsung pada:
Sabtu, 12 Oktober: 10:00 WITA - 19:00 WITA
Minggu, 13 Oktober: 10:00 WITA - 18:30 WITA
Mecimapro selaku promotor mengingatkan bahwa antrian penukaran tiket akan ditutup satu jam sebelum periode berakhir. Lokasi penukaran tiket adalah di Nusa Dua Convention Center, dan disarankan agar para penggemar melakukan penukaran sebelum hari H untuk menghindari antrean panjang.
Persyaratan untuk Penukaran Tiket oleh Pihak Ketiga
Bagi yang ingin melakukan penukaran tiket melalui orang lain, beberapa dokumen wajib dibawa, antara lain:
1. E-voucher atau bukti pembelian tercetak.
2. Surat Kuasa yang ditandatangani di atas materai.
3. Fotokopi kartu identitas pemilik tiket dan penukar tiket.
Khusus Kategori Tiket Soundcheck
Untuk pemegang tiket kategori Soundcheck, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan:
1. Penukaran tiket harus dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
2. Pemegang tiket PINK dan GREEN Soundcheck Package akan menerima wristband dan lanyard pada saat penukaran tiket. Kedua atribut ini wajib dibawa pada hari acara.
3. Sebelum memasuki area tunggu Soundcheck, pemegang tiket harus melakukan check-in dengan menunjukkan wristband dan lanyard.
4. ID Check In akan dilakukan di area yang ditentukan, dan sangat penting untuk memperhatikan peta acara yang disediakan.
5. Pastikan untuk membawa kartu identitas asli yang terdaftar saat pembelian tiket. Proses check-in hanya dapat dilakukan oleh pemilik tiket, yang akan melalui pemeriksaan wajah dan kartu identitas.
Sebagai informasi, Day6, yang terdiri dari anggota Sungjin, YoungK, Wonpil, dan Dowoon, memulai karir musik mereka di bawah naungan JYP Entertainment pada 7 September 2015.
Sejak saat itu, mereka telah menghasilkan banyak karya yang membuat mereka sangat dihormati di seluruh dunia. Selain dikenal dengan musiknya yang catchy dan lirik yang mendalam, Day6 juga diakui sebagai band yang ambisius.
Anggota band terlibat aktif dalam penulisan lagu, produksi musik, dan pengembangan konsep album, menambahkan sentuhan pribadi yang membuat karya-karya mereka semakin istimewa.