Lyodra, Tiara Andini Hingga Armada Meriahkan Hub Space 2024

Penampil di Hub Space 2024.
Sumber :
  • Instagram @jiexpo_id

Jakarta, VIVA – Kementerian Perhubungan menggelar Hub Space 2024 dalam rangka menyambut Hari Perhubungan Nasional. Mengusung tema Integrated Mobility for All, acara ini berlangsung selama dua hari pada 6-7 September 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. 

Tiara Andini dan Alshad Ahmad Diduga Liburan Bareng ke Jepang, Masih Pacaran?

Prosesi pembukaan dilakukan dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali oles Ma'ruf Amin. Dia menuturkan, gelaran Hub Space mencerminkan komitmen yang kuat untuk menghadirkan sistem transportasi yang efisien, modern, inklusif, dan terintegrasi. Scroll untuk info lengkapnya, yuk!

"Pemerintah daerah bertanggung jawab mulai dari perencanaan, pengelolaan, hingga pengendalian kemacetan. Menghadapi ragam tantangan di sektor transportasi yang semakin kompleks tersebut, Pemerintah melakukan berbagai upaya penting untuk memajukan transportasi dan konektivitas di Indonesia. Salah satunya adalah pengembangan infrastruktur transportasi massal untuk mengurangi kemacetan, memperbaiki kualitas udara, dan mempermudah mobilitas masyarakat," kata Ma'ruf Amin saat Opening Ceremony Hub Space, dikutip dari keterangannya, Rabu 11 September 2024. 

Agak Laen, Lyodra Ngaku Bukan Animal Lovers: Kecoak dan Cicak Lebih Lucu Kayak Sang Dewi!

Gelaran Hub Fest juga menjadi momen yang banyak ditunggu para pengunjung. Selama dua hari digelar, Hub Fest menampilkan deretan musisi ternama Tanah Air. Di hari pertama, Lyodra membuka penampilannya lewat lagu Cinta Luar Biasa dan Symphony yang Indah. 

Ikut Fashion Show di Jalanan Shibuya, Lyodra: Saya Merasa Bangga Wakili Indonesia di Panggung Dunia

Lyodra juga mengajak para penonton bernyanyi lagu Terlalu Cinta dan Menyesal bersama-sama. Selain Lyodra, penampilan RAN mengguncang panggung Hub Space lewat lagu-lagu populer mereka seperti Jadi Gila, Kulakukan Semua Untukmu, Dekat di Hati, hingga Pandangan Pertama.

Kemeriahan Hub Fest masih berlangsung di hari kedua lewat penampilan Tiara Andini dan Armada. Mengenakan dress serba putih, Tiara membuka penampilan dengan lagu Flit It Up dan Kupu-kupu. Tiara kemudian menyanyikan lagu Masih Hatiku, Janji Setia hingga Usai untuk para pengunjung. Sementara Armada, sukses mengajak penonton berdendang dan berjoget bersama lewat lagu hits-nya Asal Kau Bahagia, Mau Debar Ke Mana hingga Pergi Pagi Pulang Pagi.

Sementara itu, masih di acara yang sama, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melaporkan kinerja jajarannya selama 10 tahun terakhir. Dia mengatakan sudah menuntaskan amanah penyelenggaraan transportasi Indonesia-sentris sesuai visi misi Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin.

"Kami laporkan bahwa Hub Space sebuah kegiatan yang bertujuan menyampaikan pencapaian sektor transportasi serta memberikan apresiasi kepada pihak-pihak yang telah berkontribusi besar terhadap kepentingan transportasi. Dan tahun ini Hub Space semakin istimewa karena, berkat kerja sama seluruh stakeholder, kita semua telah berhasil menuntaskan amanah penyelenggaraan transportasi sesuai amanah visi misi Presiden dan Wakil Presiden di 10 tahun ini, yaitu utamanya membangun Indonesia-sentris," kata Budi.

Tak kalah menarik dari tahun lalu, Hub Expo kali ini diikuti oleh lebih dari 30 stakeholder. Mereka menampilkan berbagai capaian dan inovasi yang mendukung sektor transportasi. Beberapa stakeholder bahkan menghadirkan permainan bagi para pengunjung. Misalnya, game Virtual Reality di booth Angkasa Pura, game boxing di booth KAI Commuter atau spin wheel berhadiah di booth PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP).

Gelaran Hub Fest pun ditutup dengan penampilan Elek Yo Band yang digawangi oleh Budi Karya Sumadi, Hanif Dhakiri, Triawan Munaf, Basuki Hadi, hingga Teten Masduki. Mereka menyanyikan lagu lawas Anak Jalan, Ku Tak Bisa, Bento dan Rumah Kita.

Selain Hub Fest, Hub Space juga menampilkan para Hub Idol, yakni pemenang audisi menyanyi, band hingga tari. Ada juga lomba fashion show untuk anak-anak, dance competition, serta pameran kuliner.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya