Wali Ajak Penonton Bersholawat di The Sounds Project

Wali
Sumber :
  • IG @bandwaliofficial

Jakarta, VIVA – Wali berhasil menarik perhatian penonton yang hadir dalam acara The Sound Project Vol.7. Tampil pukul 19.30 WIB di stage The Sounds Project, penonton terlihat langsung berkerumun saat Faang dan kawan-kawan naik ke atas panggung.

Ada banyak momen menarik dan pecah selama kurang lebih 45 menit penampilan Wali di acara Sounds Project. Sebelum tampil di atas panggung, Wali sempat menampilkan tayangan video yang mengajak penonton untuk bersolawat. Scroll lebih lanjut.

“Mari sholawat,” demikian ajakan dari Faang.

Sontak saja penonton yang memenuhi area panggung bersama-sama melantukan solawat. Setelah sekitar dua menit Wali kemudian membawakan lagu andalan mereka berjudul

Suasana semakin semarak tatkala Faang mengajak penonton mengikutinya.

“Asik asik oyyy,” kata Faang. 

“Eeee aaaa eeee aaa,” kata Faang ditimpali penonton. 

Jesenn, Aziz Hedra, hingga Farrel Hilal Bangga Jadi Bagian Showcase Jaz Hayat

Band Wali di acara Mandiri Karnaval

Photo :
  • VIVA/ Trisya

Dalam momen menarik lainnya saat di tengah-tengah membawakan lagu Udin. Penonton juga dengan tegas membacakan doa keselamatan dunia yang sering dipanjatkan seusai solat fardu yang juga menjadi salah satu lirik dalam lagu tersebut.

Audy Item Kembali ke Industri Musik, Rilis Single Akhir Kisah Kita

Rabbana atina fiddunya hasanah wafil akhiroti hasanah,” kata Faang dan diikuti penonton. 

Tak sampai di situ penonton juga semakin dibuat terpukau tatkala gitaris Wali, Apoy yang tiba-tiba mengangkat tangannya dan berdoa. Apoy terlihat begitu khusyuk tatkala membaca doa keselamatan dunia tersebut. 

Tak Sekadar Lagu, Eternal Promise Jadi Cerminan Perjalanan Idol Group Lemon

Sepanjang 45 menit tampil Wali berhasil membuat penonton ikut menikmati penampilannya. Tak ada dari penonton yang hadir yang tak hafal dengan lagu-lagu mereka. Penonton juga tak ragu untuk berlompat-lompat mengikuti lagu-lagu yang dibawakan oleh Wali.

Aziz Hedra

Somebody’s Pleasure Aziz Hedra Kembali Viral, Capai 300 Juta Stream di Spotify

Somebody’s Pleasure tetap populer setelah tiga tahun, capai 300 juta stream di Spotify, membuktikan Aziz Hedra sebagai musisi muda dengan karya yang timeless.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025