Dari Kebahagiaan Menuju Trauma, Cerita Lagu Sesakit Ini oleh Delladevina

Delladevina
Sumber :
  • ist

VIVA Showbiz – Pada 21 Juni 2024, Delladevina merilis Official Music Video dari lagu Sesakit Ini, lagu yang ditulisnya sendiri dan pertama kali dirilis pada 21 Mei 2024. Lagu ini menggambarkan kisah seorang wanita yang gagal melanjutkan hubungan cintanya ke jenjang yang lebih serius. 

Dari Curhatan Penggemar, Ratu Rizky Nabila Hadirkan Waktu Yang Salah

Setelah menjalin hubungan selama beberapa tahun dan mempersiapkan pernikahan, semuanya tiba-tiba hancur karena pengkhianatan dari lelaki yang ia cintai. Scroll lebih lanjut ya.

"Ini adalah lagu yang ketika aku tulis rasanya sakit banget, padahal aku nggak pernah mengalaminya. Untuk itu, aku pengen sakit dalam lagu ini bisa orang-orang rasakan juga dengan menonton Official Music Video dariSesakit Ini," ujar Delladevina.

Radja Siap Sambut 2025 dengan Lagu Baru Berjudul Apa Sih

Official Music Video dari lagu Sesakit Ini menampilkan cerita dua insan yang awalnya diselimuti kebahagiaan karena hari pernikahan mereka yang semakin dekat, namun berubah menjadi trauma bagi sang perempuan karena pengkhianatan kekasihnya. 

Fera Muhammad Ali Persembahkan Lagu Jalasenastri Simfoni Negeri untuk Peringati Hari Ibu

Untuk menunjukkan totalitasnya dalam setiap karya, Delladevina bahkan rela melakukan perjalanan ratusan kilometer untuk syuting video musik tersebut di Pantai Karang Bolong, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Ia juga mengungkapkan bahwa ini adalah kali pertama ia berakting dengan emosi yang begitu mendalam.

Delladevina

Photo :
  • ist

"Untuk menyampaikan rasa sakit dari lagu Sesakit Ini, aku benar-benar berusaha maksimal memerankan peran perempuan yang dikhianati oleh kekasihnya. Ini pertama kalinya aku akting se-emosional itu. Saking mendalaminya, aku kadang sampai nggak sadar kalau tangan dan kaki aku luka," ungkap Delladevina.

Dengan menyuguhkan cerita yang menyayat hati, Official Music Video dari single terbaru Delladevina berjudul Sesakit Ini sudah bisa disaksikan di YouTube Channel Wahana Production mulai 21 Juni 2024. Lagu ini juga sudah tersedia di seluruh platform musik digital.

JKT48

Manggung di Jakarta International Velodrome, JKT48 Sukses Buat Penonton Histeris

JKT48 sukses tampil memukau dalam acara grand final Pucuk Cool Jam 2024, yang diselenggarakan di Jakarta International Velodrome.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024