Gelar Konser Perdana di Jakarta Hari Ini, Member Xdinary Heroes Ingin Ngomong Ini Ke Penggemar
- instagram @xdinaryheroes_official
VIVA Showbiz – Sabtu 2 Maret 2024 besok band rock asal Korea Selatan, Xdinary Heroes akan menggelar konser perdana mereka di Jakarta. Bertajuk XDINARY HEROES WORLD TOUR IN JAKARTA, konser ini akan diselenggarakan di The Hall Kasablanka Jakarta Selatan pada pukul 18.30 WIB.
Jelang konser perdana mereka di Jakarta, Gunil mengungkap dirinya sangat tak sabar untuk merasakan energi Villains Indonesia. Scroll lebih lanjut ya.
“Tentunya tidak sabar untuk bertemu dengan villains Indonesia, kita pernah fansingn dan ketemu fans dari indonesia dan kita pernah adakan konser di korea, sehingga energi fans indonesia begitu besar jadi kami tidak sabar untuk bertemu,” kata Gunil di Jakarta, Jumat 1 Maret 2024.
Lebih lanjut, Jungsu sudah belajar bahasa Indonesia dan tak sabar untuk menunjukkannya kepada penggemar pada konser Sabtu besok.
“Ini pertama kali ke Indonesia dan kami tidak sabar dan juga ada satu kata yang dilontarkan yaitu sayang dan ingin melontarkan kata sayang itu ke penggemar Indonesia,” ungkapnya.
Sebagai informasi untuk acara konser Sabtu 2 Maret 2024, kegiatan konser, dimulai pukul 14.00 check in (MCP Package check In pukul 14.00-16.00), demikian seperti dilansir dari akun resmi MecimaPro selaku promotor yang membawa Xdinary Heroes ke Jakarta.
Pada pukul 15.30-16.45 khusus pemilik tiket blue soundcheck untuk bersiap di area MCP Holding area untuk akses Soundcheck. Soundcheck akan digelar pada pulu 17.00 WIB. Sementara pukul 17.30 seluruh pemilik tiket akan masuk ke area event.
Pukul 18.30, konser dimulai. Hi bye session untuk seluruh pemegang tiket akan digelar usai acara konser berlangsung. Demikian juga untuk photo group session untuk pemegang tiket MCP.
Sebagai informasi, Xdinary Heroes merupakan band rock Korea Selatan di bawah sub-label JYP Entertainment, Studio J. Xdinary Heroes resmi debut pada 6 Desember 2021, dengan single Happy Death Day. Band ini terdiri dari 6 anggota, yaitu Gunil, Jungsu, Gaon, O.de, Jun Han, dan Jooyeon.
Semua anggota terlibat dalam menulis, menyusun, dan memproduksi musik band. Nama band ini disingkat menjadi Extraordinary Heroes, yang berarti "siapa pun bisa menjadi pahlawan".