Lagu Ini Diciptakan Lessy Revabia, Terinsprasi dari Dunia Golf

Lestari alias Lessy Revabia
Sumber :
  • ist

VIVA Showbiz – Lestari atau Lessy Revabia, seorang wanita yang telah mengejar karier di dunia kerja, baru-baru ini merilis sebuah lagu dangdut yang mengangkat tema dunia golf. Penyanyi yang lahir di Bogor pada tanggal 25 Mei 1993 ini telah memiliki bakat dan minat dalam menyanyi sejak usia 5 tahun. 

Bedtime Stories, Cerminan Baru Ravi Andika dalam Musik Pop

Bekerja di PT Gitamaya Interbuana Riverside Golf Club di daerah Cimanggis, Lestari seringkali menghasilkan lagu-lagu yang berhubungan dengan olahraga golf di lingkungan kerjanya, salah satunya adalah lagu berjudul Golf Sehat. Scroll lebih lanjut ya.

"Aku kan bekerja di PT Gitamaya Interbuana Riverside Golf Club daerah Cimanggis, nah kalau senggang aku suka iseng-iseng bikin lagu, jadilah salah satunya lagu Golf Sehat ini," ungkap Lessy Revabia kepada media baru-baru ini.

Maira Buka Lembaran Baru, Dari Wisuda ke Studio Rekaman

Meskipun cantik dan gemar makan nasi padang, Lessy mengakui bahwa dirinya adalah seorang autodidak dan membutuhkan waktu sekitar dua tahun untuk membangun keyakinan dalam mengembangkan karier musik dangdutnya.

Sara Rahayu Raih Penghargaan di Anugerah Dangdut Indonesia 2024

"Aku butuh waktu dua tahun untuk belajar menyanyi dengan baik, jadi sering perform di acara-acara wedding, lomba nyanyi, hingga acara fashion show buat memberanikan diri," ujarnya.

Lagu Golf Sehat menceritakan tentang seseorang yang sangat mencintai olahraga golf. Selain memberikan kesenangan, olahraga ini juga dianggap dapat menjaga tubuh tetap sehat dan bugar.

Lestari alias Lessy Revabia

Photo :
  • ist

Menurut Lessy Revabia, menjalani karier di dunia kerja dan musik adalah dua kegiatan yang sangat dia nikmati, dan saat ini sulit baginya untuk meninggalkan salah satunya.

"Bagaimana kita pintar-pintar membagi waktu aja. Kalau menyanyi kan untuk mengembangkan bakat dan hobi aku, sedangkan kalau berkerja di perusahaan golf untuk kebutuhan sehari-hari, setiap bulan bisa punya penghasilan tetap. Jadi saling menguntungkan," tutup Lessy Revabia.

Lagu Golf Sehat yang diciptakan oleh Lessy Revabia tersebut sudah dapat dinikmati melalui kanal YouTube resmi Lessy Revabia dan berbagai platform musik digital lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya