Awan Senna Rilis Lagu Perdana Lebih Baik Sendiri, Tentang Sakit Hati karena Pasangan

Penyanyi Awan Senna.
Sumber :
  • Dok. Awan Senna.

VIVA Showbiz – Penyanyi pendatang baru Awan Senna, yang sebelumnya pernah mencuri perhatian publik saat mengikuti ajang pencarian bakat, saat ini merilis lagu perdananya berjudul Lebih Baik Sendiri. Lagu ini menjadi pertanda keseriusan Awan berkarier di industri musik.

Manggung di Jakarta International Velodrome, JKT48 Sukses Buat Penonton Histeris

Awan Senna sendiri sebelumnya dikenal dengan nama Andy Gunawan. Lagu Lebih Baik Sendiri diciptakan oleh Efan LJ. Awan ingin meramaikan industri musik Indonesia dengan mengusung musik warna pop balada di bawah naungan label Alfa Records. Scroll untuk informasi selengkapnya.

“Awalnya setelah tereliminasi dari ajang pencarian bakat itu, aku dihubungi oleh bang Risky Ikay dari Alfa Records. Mereka menawarkan kontrak rekaman untuk menjadi salah satu artisnya dan disodori beberapa lagu untuk dinyanyikan," kata Awan Senna dalam keterangannya, dikutip Jumat 22 September 2023. 

Dari Curhatan Penggemar, Ratu Rizky Nabila Hadirkan Waktu Yang Salah

"Dari beberapa materi yang ada, rasanya untuk saat ini lagu yang paling pas untuk dibawakan sebagai pembuka perjalanan karierku merupakan lagu Lebih Baik Sendiri ini," tambahnya.

Radja Siap Sambut 2025 dengan Lagu Baru Berjudul Apa Sih

Awan langsung suka dan tertarik pada saat pertama kali mendengar lagu Lebih Baik Sendiri. Lagu itu bercerita tentang seseorang yang terus disakiti hingga merasa lebih baik sendiri. 

“Interprestasi lagu Lebih Baik Sendiri ini lebih bercerita tentang seseorang yang selalu disakiti pasangannya dan terluka berulang kali sehingga dia merasa lebih baik sendiri daripada menjalin sebuah hubungan yang percuma. Dari awal disodorkan materi lagu ciptaan bang Efan LJ ini aku langsung suka," kata Awan.

"Ditambah lagi penggambaran dramatisir dalam video klip yang dibikin mas Yopi dari YGP Films mengilustrasikan seorang pasangan yang ditinggal nikah sama orang lain, berasa jadi drama tragedi sekali tapi relate sama apa yang terjadi di kehidupan kita. Pokoknya buat kamu yang penasaran jangan lupa nonton video klipnya di Official Channel Awan Senna ya” tambahnya.

Awan Senna sebelumnya berprofesi sebagai wedding singer di Garut, bakat bermusiknya memang sudah ada sejak ia masih duduk di Sekolah Dasar. Bahkan pada 2016, Ia pernah menjadi Juara 1 Festival Lomba Seni Siswa Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan. Ia juga pernah menjadi Juara 1 Nasyid Indonesia tingkat Nasional. 

"Harapanku semoga aku dan karya-karyaku selalu diterima oleh pendengar musik di manapun berada, dan dengan senang hati untuk yang ingin lebih dekat dengan aku bisa berinteraksi melalui akun sosial mediaku di @Awansenna,” tutup Awan Senna.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya