Momen Reuni Sheila On 7, Sakti Hadir Pakai Gamis dan Kopiah

grup band Sheila On 7
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA Showbiz – Sheila On 7 baru baru ini melakukan reuni. Kebersamaan para personel Sheila on 7 terulang kembali dalam sebuah konser di kota kelahiran band mereka, yaitu Yogyakarta, tepatnya pada Sabtu, 27 Mei 2023.

Dari Roller Coaster Kehidupan ke Optimisme Baru, Kisah Penyanyi Janita Gabriela

Sakti yang merupakan mantan dari gitaris Sheila on 7, tiba-tiba saja muncul mengejutkan para penonton yang hadir.

Sakti Sheila on 7 pakai Gamis dan Kopiah

Photo :
  • Instagram @erosscandra
Cerita Awal Mula Ajak Vadel Badjideh Kolaborasi, Ian Kasela Ngaku Suka Sama Hal Ini

Meski Sakti telah lama hengkang dari Sheila On 7, namun kehadiran pria yang sudah hijrah ini sukses mengobati kerinduan para penggemarnya yang datang.

Saat tampil, Sakti tetap memakai gamis dan peci yang membuat haru para penggemarnya. Duet legendaris antara Sakti dan Eros memperlihatkan kebersamaan dua gitaris yang telah lama memainkan melodi indah dari band yang sudah merintis karier sejak tahun 1998.

Ian Kasela Akhirnya Tanggapi Protes Vadel Badjideh Soal Kolaborasi Lagu, Kasih Peringatan Ini!

Bukan hanya dengan Eros, Sakti juga dekat dengan Duta dan Adam alam aksi panggungnya yang menarik. Para penonton yang takjub akan kebersamaan mereka tak lupa merekam momen reuni tersebut

Tak sedikit dari mereka berharap agar Sakti bisa kembali manggung lagi bersama Sheila On 7. Lagu "Dan" menjadi lagu yang paling tepat dinyanyikan bersama karena lagu itulah yang telah melambungkan nama mereka.

Menjadi band ternama di tanah air dan tetep eksis hingga kini meski dengan perubahan personil.

Sakti yang kini bernama Salman Al-Jugjawi memutuskan untuk keluar dari band Sheila on 7 lantaran ingin memperdalam ilmu agama. Meskipun kini bergelar ustadz, Sakti idak pernah melupakan band tempat ia dibesarkan. Kerap kali Sakti membuat postingan di Instagram menggunakan lagu Sheila On 7.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya