Kangen Band Sukses Ajak Penonton Singaraja Fest Nostalgia, Karaoke Bersama
- VIVA/Aiz Budhi
VIVA Showbiz – Gelaran festival musik Singaraja Fest 2023 berhasil terselenggara dengan meriah pada Sabtu, 27 Mei 2023 di Keramas Aero Park, Gianyar, Bali. Open gate sendiri dibuka pada pukul 12.00 WITA, lalu kemudian penampilan diisi oleh sederet musisi top Bali.
Panggung Singaraja Fest dibuka oleh penampilan dari band asal Bali, Jun Bintang & The Strongking lalu kemudian Kis Band, Rajawali Ingkar Janji dan Scared of Bums. Lalu kemudian ada juga Joni Agung & Double T, dan Lolot. Setelah itu, ada penampilan dari Parade Hujan (Payung Teduh x Pusakata) yang dilanjutkan dengan Kangen Band.
Saat Kangen Band tampil, para penonton yang siap untuk bernyanyi bersama mulai berdiri dan merapat ke arah panggung. Andika Mahesa atau yang dikenal juga dengan nama Babang Tamvan membuka penampilan Kangen Band dengan lagu Terbang Bersamaku yang sukses membuat penonton melompat dan bernyanyi bersama.
Setelah lagu Terbang Bersamaku, Andika CS melanjutkan penampilan mereka dengan lagu Doy. Semuanya kompak mengenakan baju bernuansa hitam putih. Andika melengkapi penampilannya dengan kacatama hitam.
"Selamat malam Bali, selamat datang di Singaraja Fest 2023," kata Andika di atas panggung lalu kemudian mengetes kekompakan penonton dan membawakan lagu Pujaan Hati dan Selingkuh.
Lagu Pujaan Hati merupakan salah satu hit fenomenal dari Kangen Band. Maka tak heran, penonton sudah hapal dan ikut bernyanyi bersama bahkan sejak intro lagu tersebut dimulai.
Sedikit flashback, Andika mengaku bahwa Bali adalah daerah yang Kagen Band cintai. Salah satu lagu terkenal mereka yakni Doy diciptakan di Bali. "Bali ini kota yang kita cintai karena Doy ini lagu yang terciptanya di Bali," kata Andika lalu membawakan lagu Jangan Bertengkar Lagi.
Lalu setelah itu, Kangen Band melanjutkan penampilan mereka di Singaraja Fest dengan lagu Kehilanganmu Berat Bagiku yang akhir-akhir ini viral di TikTok. Lalu dilanjutkan dengan Yolanda.
"Terima kasih buat Singaraja Fest, makasih buat teman-teman di Bali semua," tutur Andika.
"Saya minta nyalin cahaya di Hp kalian. Angkat yo kita nyanyi bersama," kata Andika kemudian membawakan lagu Cinta Sampai Mati. Tentang Aku, Kau, dan Dia didapuk jadi lagu penutup penampilan mereka.
"Terima kasih teman-teman, terima kasih Singaraja Fest sampai ketemu di tahun 2024," tutup Andika.