NMIXX Akan Gelar Konser Perdana di Jakarta, Ini Daftar Harga Tiketnya

Girl grup NMIXX
Sumber :
  • YouTube JYP Entertainment

VIVA Showbiz – Rising rookie girl group asal Korea Selatan, yang berada di bawah naungan JYP Entertainment, NMIXX akan menyapa para penggemarnya di Jakarta. Konser bertajuk NMIXX SHOWCASE TOUR NICE TO MIXX YOU JAKARTA rencananya digelar pada Jumat 9 Juni 2023.

Deretan Grup K-Pop yang Memulai Debut di Tahun 2024

Konser ini akan berlangsung pada pukul 18.30 WIB di The Kasablanka Hall Jakarta. Tiket konser girl group yang beranggotakan enam member ini telah resmi dijual sejak 11 April 2023 lalu.

Girl grup NMIXX

Photo :
  • YouTube JYP Entertainment
Ungkap Rencana Konser di Indonesia, Minho SHINee: Tunggu Aku Balik Lagi Ya

Melalui keterangan resmi, Mecimapro selaku promotor yang membawa NMIXX tiket untuk konser NMIXX SHOWCASE TOUR NICE TO MIXX YOU JAKARTA ini terdiri dari 4 kategori yakni blue soundcheck, blue, green, dan yellow. Tiket tersebut dijual mulai dari harga Rp1,2 juta hingga 3 juta.

Khusus untuk Blue check sound para pemegang tiket ini akan mendapatkan akses untuk sound check session dan exclusive laminated pass. Untuk tiket kategori blue soundcheck dibanderol seharga Rp3 juta.

Unik! Demonstrasi di Korea Selatan Diwarnai Cahaya Lightstick K-Pop

Sementara untuk kategori blue dan green tersistem untuk seating seat, sementara yellow adalah standing. Untuk tiket kategori blue dibanderol seharga Rp2,5 juta, green seharga Rp1,9 juta dan yellow seharga Rp1,2 juta.

Sebagai informasi, NMIXX terdiri dari Jinni, Lily, Sullyoon, dan Haewon sebagai vocal line, sementara Jiwoo dan Kyujin merupakan rapper line. Keenam member ini debut sebagai anggota NMIXX di bawah naungan JYP Entertainment pada Februari 2022 lalu dengan album bertajuk Expergo.

Carmen asal Indonesia yang debut di girl group bentukan SM Entertainment

Carmen Jadi yang ke-5, Ini Deretan Anggota Girl Grup K-pop yang Berasal dari Indonesia

Salah satu anggota H2H merupakan seorang gadis asal Indonesia bernama Carmen. Wajah cantik gadis Bali ini langsung viral dan membuat para penggemar K-pop Tanah Air heboh.

img_title
VIVA.co.id
14 Januari 2025