Coach Ican Rilis Lagu Lirsyah & Lina, Tentang Kisah Cinta Setia Dipisahkan Maut
- ist
VIVA Showbiz – Setelah merilis Mini Album (EP) perdananya yang berjudul Sampai Nanti pada September tahun 2022 lalu, penyanyi Coach Ican akhirnya kembali merilis single terbaru yang berjudul Lirsyah & Lina. Melalui lagu ini, solois bernama asli Muhammad Irsan itu merangkai setiap kepingan penting dari perjalanan kisah cinta kedua orang tuanya.
Pada saat konfernsi pers di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Ican menjelaskan bahwa lagu ini bercerita tentang kekuatan cinta kedua orang tuanya yang mampu memperjuangkan cinta hingga maut memisahkan. Ia juga mempersembahkan lagu Lirsyah & Lina ini untuk sang ayah yang masih setia hingga saat ini.
"Bagaimana orang tua saya awal berjumpa dan menjalani cinta hingga akhirnya maut memisahkan. Dan lagu ini saya persembahkan untuk ayah saya yang masih setia dengan Almarhumah Ibu hingga hari ini”, kata Coach Ican, Selasa, 14 Februari 2023.
Dalam kesempatan tersebut, Ican juga menjelaskan proses pembuatan lagu Lirsyah & Lina yang merupakan hasil kerja samanya dengan Kinar Sekar yang selama ini dikenal sebagai penulis lagu dan juga produser. Garis besar cerita dalam lagu tersebut sudah disepakati oleh keduanya.
"Jadi setelah rilis EP Sampai Nanti. Kenapa judulnya Sampai Nanti, karena kalian akan ketemu gue lagi. Jadi janji dan komitmen, besoknya gue ngomong sama Kinar bikin lagu yu kita janjian bahas tentang apa yang menarik," kata Ican.
"Terus kemudian eh kayaknya lucu juga kaialu bikin lagu yang tentang cinta abadi, tentang cinta bokap dan nyokap. Sering cerita, ketemunya di mana dan akhirnya mengilhami lirik-lirik lagi ini," tambahnya.
Rilisnya lagu Lirsyah & Lina juga menjadi sebuah cerita perjalanan baru bagi Coach Ican. Coach Ican terbilang jarang untuk merilis lagu dengan nuansa yang senang dan ceria seperti pada lagu ini. Single Lirsyah & Lina akan menjadi lagu pembuka dari rangkaian rilisan yang akan diluncurkan oleh Coach Ican di sepanjang tahun ini, dan akan ditutup oleh album perdananya di penghujung tahun 2023 nanti.
Selain Sekar, proses produksi lagu itu juga dibantu Tohpati pada gitar, Rhesa Aditya pada bass, Agustin Oendari pada Backing Vocal, dan Mohammed Kamga sebagai Vocal Director. Sementara video klipnya digarap oleh Titik Sembilan, yang diluncurkan pada hari kasih sayang yang jatuh pada 14 Februari di youtube channel Coach Ican.
"Lagu ini jadi Oktober atau November. Kita mau total, keran banget tim video klipnya. Gue mau ngiketin yang namanya kasih sayang bukan hanya ke pasangan tapi juga ke orang tua karena kalau gak ada cinta dari orang tua, gak akan ada kita," kata Coach Ican.